Sukses

Fashion

Pesona Sarah Jessica Parker di Usia 56 Tahun, Stylish dan Penuh Semangat

Fimela.com, Jakarta Cover Vogue bulan Desember 2021 menampilkan sosok ikonis Sarah Jessica Parker. Karakternya semakin terlihat glamor dalam balutan gaun Dolce & Gabbana Alta Moda dengan model tutu disertai aksen bunga berdimensi. Tak hanya itu saja, gelang emas dari Christian Dior dan juga cincin Harwell Godfrey, menyempurnakan total look secara keseluruhan. 

Sarah Jessica Parker sangat identik dengan karakter Carrie Bradshow yang menjadi sosok terkuat sepanjang kariernya, mengingat ia berperan dalam Sex and the City selama enam musim, antara tahun 1998 hingga 2004. Setelah itu, ia juga membintangi dua sekuel film Sex and the City. 

Sarah menceritakan karakter Carrie yang menampilkan keglamoran seorang perempuan, namun seringkali berada di situasi yang tidak glamor, serta bagaimana sosok Carrie bisa menghadapi setiap masalah yang menimpanya. Sebuah serial yang menginspirasi dan dekat dengan kehidupan para perempuan New York.

 

 

Koleksi barang-barang yang dipakai shooting SATC

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Vogue (@voguemagazine)

Sarah mengoleksi hampir perabot, pakaian, sepatu, aksesori, dan lain sebagainya yang disimpan rapih setiap musimnya. Tak hanya itu saja, ia juga memiliki walk-in closet yang jadi impian para perempuan. 

Semua koleksi tergantung sempurna, seperti briefs Dolce & Gabbana, tawny fur coat yang ia kenakan saat berkencan dengan kekasihnya, koleksi sepatu Manolo, deretan baju dari desainer favoritnya DVF, Anna Sui, dan masih banyak lagi. 

Karakter Carrie mencerminkan seorang perempuan mandiri yang memiliki selera humor disertai kehidupan dinamis dan juga seksi. Begitu juga pada sekuel yang ia buat, meskipun 20 tahun sudah berlalu, ia tetap relevan dalam membuatnya. 

 

Semakin memesona

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Vogue (@voguemagazine)

Memasuki usia ke 56 tahun, Sarah Jessica Parker sangat memukau di depan kamera. Begitu juga pada proses pemotretan Vogue, di mana ia masih memperlihatkan sisi profesionalismenya dalam setiap bidikan kamera, pada prosem pembuatan frame ke frame. Pada kesempatan ini, ia mengenakan sejumlah brand ternama mulai dari Balenciaga, Fendi, Dior, Prada.

Tak lama kemudian ia juga turun ke jalan dan melakukan pemotretan singkat. Ia bergerak dan melakukan sejumlah pose dengan cepat, menampilkan karakter perempuan metropolitan yang cerdas dan penuh ambisi.

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading