Sukses

Fashion

Pria Ini Daur Ulang Paper Bag hingga Sweater Bekas Jadi Item Fashion Mewah, Intip Hasilnya yang Menakjubkan

Fimela.com, Jakarta Salah satu bidang yang menjadi penyumbang pencemaran lingkungan ialah industri fashion. Di mana fast fashion membuat banyak orang kerap kali mengikuti tren dan membeli terus menerus pakaian yang akan menyebabkan penumpukan limbah tekstil. 

Padahal, Yves Saint Laurent, legenda fashion dunia, pernah berkata: fashion fades, style is eternal. 

Artinya, gaya adalah sesuatu yang kita bawa di dalam diri kita, bukan sekadar memakai pakaian keluaran terkini. Prinsip Yves Saint Laurent ini dapat dikatakan sejalan dengan konsep fashion sirkular atau circular fashion yang mendorong masyarakat untuk lebih berkesadaran dalam mengonsumsi produk-produk fashion. 

Mendaur ulang sampah pun menjadi salah satu cara kita mengurangi sampah. Bahkan bisa menjadi item fashion yang menarik untuk dikenakan.

Hal tersebut pun dilakukan oleh pria bernama Wira Laga Bachtiar. Dalam akun instagramnya @wiralagabae, ia kerap membagikan ide kreatif mengubah barang tak terpakai jadi lebih menarik dan fungsional.

Misalnya saja, ia mengubah paper bag berukuran besar McDonald's menjadi  tas tangan yang mengesankan. Yuk intip apa saja yang diduar ulang hingga menjadi item fashion menarik, dari akun Instagramnya.

1. Handbag McD

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Wira Laga Bachtiar (@wiralagabae)

Tas daur ulang kreasinya diceritakan terinspirasi dari merek mewah Balenciaga tipe Hourglass. Langkah pertama, ia menyiapkan sejumlah bagian yang akan digabungkan.Logo McD ia siapkan sebagai gantungan bagian depan tas. 

Tas tersebut dilapisan, tas kertas, kertas duplex, dan kulit sintetis. Ditempelkan mengenakan lem super. Dan beberapa bagian juga dijahit agar lebih kuat. 

Pria ini juga membuat bagian pegangan tangan, hingga akhirnya jadilah tas warna hitam dengan sentuhan logo McD.

2. Sling bag dari paper bag Dior

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Wira Laga Bachtiar (@wiralagabae)

Ia memanfaatkan paper bag Dior, yang diubah menjadi slingbag yang menarik dengan ring besi emas untuk handle tas tersebut.

Lalu jadilah tas bening yang di dalamnya mengenakan paper bag Dior, jadi terlihat mahal bukan?

3. Thrifting sweater jadi tas mewah

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Wira Laga Bachtiar (@wiralagabae)

Lalu, ia juga mengubah sweater thrifting hitam dengan gambar Michael Jordan menjadi tas triangle yang terinspirasi dari brand Balenciaga. Ia mulai upcyle dari membuat pola hingga menjahit menggunakan mesin jahit. 

Untuk tas ini, ia memilih mengenakan handel dari kulit sintesis warna merah. Sesuai dengan ciri khas Michael Jordan, yang kerap mengenakan warna merah dan hitam.

4. Vest dari papar bag Louis Vuitton

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Wira Laga Bachtiar (@wiralagabae)

Ia mulai dari mengukur ukuran vest yang sesuai dengan tubuhnya, lalu membuat pola, dan mulai memilih bagian terpenting dari paper bag yang akan ia jadikan vest. 

Untuk bagian belakang paper bag pun dilapisi vinyl, sedangkan bagian depan ia mengenakan kain warna earthtone yang ditempelkan berbagai logo Louis Vuitton yang sudah ia pilih sejak awal.

Dan masih banyak barang-barang yang ia daur ulang menjadi suatu hal yang bisa dipakai lagi.

#women for women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading