Sukses

Fashion

Fashion Mewah Jadi Cara Refleksi Diri Olla Ramlan di Bulan Ramadan

Fimela.com, Jakarta Ramadan menjadi waktu yang tepat untuk merefleksikan diri dari kesalahan dan kegagalan di masa lalu. Hal ini juga dilakukan Olla Ramlan di momen Ramadan ini.

Olla Ramlan merefleksikan kembali dari apa yang telah dilakukan menjadi sebuah pembelajaran hidup sekaligus bekal untuk melanjutkan hidup. Ia pun merepresentasikannya refleksi diri di bulan Ramadan lewat fashion.

Bersama Caren Delano dan Anggi Rassly, Olla Ramlan dipilih menjadi wajah Voila untuk kampanye Self Reflection, dengan latar belakang yang berbeda, untuk merepresentasikan refleksi diri mereka melalui penampilan dan gaya hidup masing-masing.

"Kami merasa Olla, Caren, dan Anggi, mewakili tiga esensi penting dalam penampilan dan gaya hidup. Ketiganya mencerminkan individu yang selalu berefleksi dan dan berevolusi terhadap berbagai situas dan tetap otentik terhadap identitas masing-masing, seperti fashion yang selalu berefleksi dan berevolusi," kata Zoey Rasjid selaku Head of Marketing & Communication Voila.

 

Refleksi Diri Olla Ramlan

Lebih lanjut Zoey menyebut kampanye ini ingin menemukan bagaimana refleksi diri yang sudah dijalani selama dua tahun akibat pandemi, diaplikasikan melalui produk fashion, terutama luxury fashion. Dengan demikian, seseorang bisa mencerminkan inner beauty ke dalam penampilan.

Olla Ramlan sendiri mengaku fashion menjadi caranya menghargai diri sendiri atas segala kerja keras yang sudah ia lakukan. Sepanjang pandemi, Olla Ramlan telah melalui banyak perjalanan hidup yang membuatnya semakin teguh.

"Melalui Self Reflection ini, kita bisa mendapatkan ketenangan jiwa, keseimban pikiran, hingga pengendalian emosi demi menciptakan kehidupan yang lebih bahagia," tutur Olla Ramlan.

Kebiasaan belanja fashion mewah Olla Ramlan dijadikan sebagai bagian dari self reward. Terlebih, ia memulai segala sesuatunya dari nol dengan menjadi model hingga kini memiliki banyak bisnis.

 

Kenal barang mewah sejak kecil

Olla Ramlan bercerita dirinya memang lahir di tengah keluarga dan berada dan sudah akrab dengan deretan produk fashion mahal. Namun, ia memilih produk fashion mahal bukan karena latar belakang keluarganya.

"Saya mulai semua dari nol sebagai model. Kemudian kalau kebetulan luxury brand, orangtua saya cukup ada. Jadi sudah kenal dari kecil. Saya mau bukan karena mereka tapi karena suka," ungkap Olla Ramlan,

 

Pakai yang cocok

Meski memiliki banyak koleksi dari produk mewah, tidak membuat Olla Ramlan harus mengenakan produk fashion mewah dari ujung rambut sampai ujung kaki. Ia justru lebih memilih untuk mana yang cocok untuk aktivitasnya.

"Lebih baik pakai yangcocok, yang secukupnya, semampunya, gausah maksa," tutup Olla Ramlan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading