Sukses

Food

Resep Pepes Ikan Asin Daun Singkong

0(0)

Waktu Pembuatan45 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan siang yang enak dan lezat? Nggak ada salahnya, Sahabat Fimela mencoba resep membuat pepes ikan asin dengan daun singkong. Jika tertarik untuk membuatnya, berikut resep yang dapat dicoba.

Bahan:

  • 3 ekor ikan asin peda
  • 1 ikat daun singkong
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • Minyak secukupnya
  • Daun salam
  • Daun pisang untuk membungkus

Bumbu Iris:

  • 8 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 3 buah tomat merah
  • 3 siung bawang putih

Cara Membuat:

  1. Rendam ikan asin dengan campuran air hangat dan garam. Rendam selama 20 menit.
  2. Cuci bersih dan buang bagian kepala ikan asin. Potong menjadi 2 bagian setiap ekornya.
  3. Rebus daun singkong dengan air mendidih dengan campuran seikit garam. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
  4. Siapkan bumbu iris, campurkan bumbu dengan gula, garam dan minyak sayur. Lalu susun daun singkong, ikan asin dan bumbu iris di atas daun singkong. Lalu bungkus dengan rapi.
  5. Jika sudah terbungkus semua, kukus pepes selama 25-30 menit.
  6. Jika sudah matang, angkat dan pepes ikan asin daun singkong siap disajikan.

Selamat mencoba dan semoga suka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading