Sukses

Info

Stok AstraZeneca Banyak, Warga Diimbau Tidak Pilih-Pilih Vaksin Booster

Fimela.com, Jakarta Pemerintah telah mendistribusikan vaksin booster dosis ketiga. Ketersediaan vaksin di DKI Jakarta didominasi oleh AstraZeneca. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti. Ia juga mengatakan jika hingga kini banyak yang lebih memilih vaksin Pfizer dibandingkan AstraZeneca. 

Dikutip “dari Liputan6.com, Saat ini, Jakarta sedang masif menggunakan vaksin AstraZeneca untuk dosis ketiga atau booster, karena memang jenis itu yang sekarang tersedia," ujar Widya, Rabu (9/2).

Merujuk laporan Ministerio de Salud, Chile, 2021, Widya mengungkapkan, manfaat AstraZeneca lebih unggul dibandingkan Pfizer. Dalam laporan tersebut, kata Widya, booster memakai vaksin AstraZeneca efektif mencegah gejala jika tertular Covid-19 sebanyak 93 persen, sedangkan vaksin Pfizer sebesar 90 persen.

Efikasi AstraZeneca capai 93 persen

Penggunaan vaksin booster astraZeneca efektif cegah efek rawat inap bila terpapar Covid-19 hingga 96 persen. Untuk Pfizer mampu mencegah efek paparan Covid-19 sebesar 87 persen. Oleh sebab itu, pemerintah imbau masyarakat untuk segera mendapatkan vaksin booster.

Selama kwartal pertama tahun 2022, Kementrian Kesehatan memprioritaskan AstraZeneca sebagai vaksin booster. Hal ini juga disampaikan oleh Juru Bicara Vaksinasi Covi-19, dr. siti Nadia Tarmizi yang menjelaskan mengenai ketersediaan stok vaksin AstraZeneca. 

"Untuk triwulan 1 tahun 2022 alokasi vaksin booster akan diutamakan untuk Vaksin AstraZeneca mengingat ketersediaan stok vaksin yang cukup banyak," kata Nadia, Sabtu (29/1).

Kombinasi vaksin booster yang disarankan

1. Vaksin primer : Sinovac

Vaksin booster:

Sinovac (dosis penuh)Pfizer (dosis setengah)AstraZeneca (dosis setengah)Zifivax (dosis penuh)

2. Vaksin primer : Pfizer

Vaksin booster:

Pfizer (dosis penuh)AstraZeneca (dosis penuh)Moderna (dosis setengah)

3. Vaksin Primer: AstraZeneca

Vaksin booster:

AstraZeneca (dosis penuh)Pfizer (dosis setengah)Moderna (dosis setengah)

 

Kombinasi vaksin booster yang disarankan

4. Vaksin Primer: Moderna

Vaksin booster:

Moderna (dosis setengah)

5. Vaksin Primer: Janssen

Vaksin booster:

Moderna (dosis setengah)

6. Vaksin Primer: Sinopharm

Vaksin booster:

Zifivax (dosis penuh)

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading