Sukses

Lifestyle

Menu Hari Ini Serba Ikan Tongkol: Tongkol Goreng, Gulai Tongkol dan Tongkol Kuah Santan

Fimela.com, Jakarta Ikan tongkol salah satu ikan laut yang mengandung banyak vitamin. Ikan tongkol juga dapat dibuat berbagai menu makan yang menggugah selera. Hari ini FIMELA membuat rekomendasi hidangan serba ikan tongkol. Yuk, langsung saja cobain resep berikut ini. 

Menu Sarapan: Ikan Tongkol Goreng

Bahan:

  • 3 ekor ikan tongkol, potong-potong
  • 1 buah jeruk nipis

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 ruas kunyit
  • 1 sdt garam 

Cara Membuat:

  1. Setelah dilumuri jeruk nipis dan dibiarkan 5 menit, bilas ikan tongkol.
  2. Lumuri ikan dengan bumbu, biarkan kurang lebih 3 menit agar meresap.
  3. Goreng tongkol ke dalam minyak hingga tenggelam, jangan sering dibolah-balik agar tidak hancur.
  4. Balik setelah terlihat cukup kecoklatan dan krispi luarnya. Angktat.

Menu Makan Siang: Gulai Tongkol

Gulai ikan tongkol sangat cocok untuk menu makan siang dan dinikmati dengan nasi hangat. Penasaran dengan cara membuatnya? Berikut bahan dan cara membuat gulai ikan tongkol. 

Bahan-Bahan

  • 1/4 kg ikan tongkol basah
  • 5 lbr daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 1 batang daun kunyit, simpulkan
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 2 lbr daun salam
  • 65 ml santan kental
  • 800 ml air
  • garam dan kaldu bubuk secukupnya
  • bawang goreng sebagai taburan

Bumbu Halus

  • 4 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah kriting
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 1 sdt ketumbar, disangrai
  • 1/2 sdt jinten, disangrai
  • 3 butir kemiri, disangrai
  • 2 ruas jari kunyit

Cara Membuat

  1. Cuci bersih ikan tongkol, beri perasan jeruk lemon dan garam, diamkan dulu 10 menit. Kemudian, goreng ikan setengah matang.
  2. Ulek semua bahan bumbu halus.
  3. Tumis bumbu halus dengan daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas hingga layu.
  4. Masukkan santan kental, aduk rata samapai mendidih.
  5. Tuang air sedikit demi sedikit. Masukkan daun kunyit.
  6. Tambahkan garam dan kaldu bubuk. Koreksi rasa.
  7. Masukkan ikan tongkol. Masak hingga santannya mendidih. Matikan api, beri taburan bawang goreng.

Menu Makan Malam: Ikan Tongkol Kuah Santan

Karena serba tongkol, rekomendasi menu makan malam dari FIMELA yaitu tongkol kuah santan. Berikut bahan dan cara membuatnya.

Bahan

  • 2 ekor ikan tongkol ukuran sedang
  • 1 buah jeruk nipis
  • 100 ml santan kelapa
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • Minyak goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 ruas kunyit
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1/2 sdt garam
  • Sejumput gula
  • Penyedap masakan, secukupnya
  • 5 butir merica   

Cara Membuat 

  1. Cuci bersih ikan tongkol kemudian potong-potong sesuai selera. Beri air jeruk nipis untuk mengurangi aroma amis ikan.
  2. Panaskan minyak, goreng ikan tongkol hingga matang dan bagian luarnya cukup kering. Tiriskan, sisihkan sebentar.
  3. Goreng bumbu yang hendak dihaluskan kecuali garam, gula, penyedap masakan dan merica.
  4. Haluskan bumbu yang telah digoreng, tambahkan garam, gula, merica dan penyedap masakan.
  5. Rebus satu gelas air hingga mendidih, masukkan bumbu yang telah dihaluskan ke dalam rebus air. Aduk rata.
  6. Tambahkan lengkuas, jahe dan daun jeruk ke dalam bumbu.
  7. Masukkan ikan tongkol yang telah digoreng ke dalam bumbu, aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
  8. Tambahkan santan kelapa, aduk semua bahan hingga rata dan masak hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak menggumpal.
  9. Angkat sayur tongkol kuah santan yang pedas gurih.

Selamat memasak dan semoga suka!

Cek Video di Bawah Ini

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading