Sukses

Lifestyle

Resep Praktis Sayur Oblok-oblok

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat sayur dengan bahan dan cara membuatnya juga mudah? Sayur oblok-oblok bisa menjadi pilihan untuk membuat menu makan. Penasaran seperti apa dan bagaimana cara membuat sayur oblok-oblok? Berikut bahan dan cara membutnya.

Bahan:

  • ½ balok tempe (potong dadu)
  • 1 ons teri (goreng)
  • Lamtoro secukupnya

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 4 cabai rawit
  • 3 cabai merah
  • 3 cm kunyit
  • 350 ml santan kelapa
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Gula secukupnya
  • 150 ml air

Cara Membuat:

  1. Haluskan bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabai, merah, cabai rawit, dan kunyit. Kemudian tumis dengan sedikit minyak.
  2. Masukkan garam, penyedap rasa, gula dan dan air. Tunggu sampai mendidih.
  3. Masukkan lamtoro, tempe, dan teri. Tumis hingga harum.
  4. Masukkan santan, aduk-aduk dan biarkan kuah meresap.
  5. Matikan kompor, sajikan sayur oblok-oblok.

Selamat memasak dan semoga suka!

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading