Sukses

Lifestyle

Menu Hari Ini: Bihun Goreng Wortel, Pesmol Ikan Mas dan Fuyunghai Mie Instan

Fimela.com, Jakarta Ingin memasak menu makan apa hari ini? Jika masih bingung, rekomndasi menu hari ini dari FIMELA dapat dicoba. Karena hari ini ada Bihun Goreng Wortel, Pesmol Ikan Mas dan Fuyunghai Mie Instan. Simak selengkapnya berikut ini. 

Menu Sarapan: Bihun Goreng Wortel

Bahan-Bahan

  • 2 bungkus kecil bihun
  • 2 buah wortel, diiris memanjang
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm kecap manis
  • garam dan kaldu jamur secukupnya
  • 5 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat

  1. Didihkan air, masukkan bihun, lalu tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah dan bawang putih.
  3. Tumis bumbu halus, tambahkan garam dan kaldu.
  4. Masukkan owrtel, tumis sampai layu.
  5. Masukkan bihun, tambahkan kecap asin dan kecap manis. Koreksi rasa.
  6. Aduk hingga tercampur rata. Sajikan.

Menu Makan Siang: Pesmol Ikan Mas

Ingin menikmati sajian dengan rasa gurih, asam, manis, dan pedas? Coba bikin pesmol ikan mas ini. Cita rasanya yang khas memang sungguh menggoda selera.

Bahan-Bahan

  • 2 ekor ikan mas
  • 5 butir bawang merah, haluskan
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 batang serai, dipotong-potong
  • 2 buah tomat kecil, dipotong-potong
  • lengkuas, digeprek
  • jahe, haluskan
  • kunyit, haluskan
  • kemiri, haluskan
  • daun jeruk dan daun salam
  • gula dan garam secukupnya
  • paprika merah dan kuning, iris memanjang
  • cabai rawit, sesuai selera
  • 500 ml air

Cara Membuat

  1. Goreng ikan sampai renyah, angkat dan tiriskan.
  2. Tumis semu bahan bumbu sampai harum.
  3. Masukkan bahan pelengkap dan ikan.
  4. Tambahkan gula, garam, dan, air, masak hingga mendidih.

Menu Makan Malam: Fuyunghai Mie Instan

Ingin membuat hidangan makan malam dengan fuyunghai? Mie instan juga bisa dibuat untuk fuyunghai. Yuk, cobain resep berikut ini. 

Bahan:

  • 100 gram mie instant, rebus, tiriskan
  • 3 butir telur, kocok lepas
  • 3 lembar daun kol, rajang tipis
  • 1/4 buah bawang bombai, cincang kasar
  • 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • minyak untuk menggoreng

Saus Fuyunghai:

  • 200 ml air
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdt kecap inggris
  • 1 sdt kecap manis
  • 1/4 buah bawang bombai, cincang kasar
  • 1 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1 buah tomat, buang bijinya, potong dadu kecil
  • 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris halus
  • 100 gram kacang polong
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan air
  • minyak untuk menumis

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan kecuali minyak dan aduk rata. Setelah itu panaskan minyak di wajan teflon dan tuangkan adonan fuyunghai. Masak sampai matang dan balik. Masak lagi sampai kedua sisi matang sempurna. Angkat dan sisihkan.
  2. Buat saus fuyunghai. Panaskan minyak, tumis bawang bombai, bawang putih, cabai merah besar, dan tomat hingga harum. Tuang air, beri saus tomat, kecap inggris, kecap manis, garam, dan gula pasir. Biarkan mendidih, lalu tuang larutan tepung maizena, masak hingga mengental. Masukkan kacang polong, aduk rata, angkat.
  3. Letakkan fuyunghai di atas piring dan siram dengan sausnya.

Selamat memasak dan semoga suka!

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading