Sukses

Lifestyle

Resep Mudah Bakso Tempe Bakar untuk Makan Siang

Fimela.com, Jakarta Waktu makan siang sebentar lagi. Setelah menyelesaikan sarapan, biasanya para ibu bingung menentukan menu apa untuk makan siang. Pasalnya, selain sayuran yang wajib santap setiap hari, rasanya bila tak ada menu pendamping akan kurang mantap.

Eits, jangan sedih. Jika kamu pecinta tempe, bakso tempe bakar bisa menjadi menu yang ciamik untuk hiasi meja makan. Selain mudah dibuat, si kecil pasti menyukai rasanya yang nikmat. Begini cara masaknya!

Kamu membutuhkan:

1 papan tempe
1 bungkus tepung serbaguna
secukupnya tepung kanji
wortel
daun seledri
penyedap rasa
daging ayam cincang
1 butir telur ayam
kecap asin/manis
saus pedas

 

A photo posted by lilis arianto (@lilis.arianto) on

Cara membuatnya:

Langkah awal, potonglah tempe dan buat seperti dadu. Bila sudah, kukus hingga matang. Jika dirasa sudah matang, haluskan dan campur dengan wortel dan seledri yang sudah dicincang. Jangan lupa masukan ayam cincang, tepung serbaguna, tepung kanji dan penyedap rasa secukupnya, ya.

Uleni dan kemudian tambahkan telur dan sedikit garam bila kamu menyukai makanan yang sedikit asin. Setelah rata, bentuklah adonan menjadi bulat-bulat sesuai selera. Bila sudah, rebus beberapa saat hingga adonan matang sempurna.

Jika sudah matang, angkat dan tiriskan adonanmu. Ambil tusukan sate dan tusukan dua hingga tiga buah adonan untuk kemudian dilumuri kecap. Bakar sesaat dan hidangkanlah bersama saus sambal dan mayonaise bila suka. Makananmu sudah siap santap!

Bakso tempe bakar| Via: cookpad.com

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading