Sukses

Lifestyle

6 Kata-kata Ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-72

Fimela.com, Jakarta Dengan suara lantangnya, 72 tahun yang lalu, atau tepatnya 17 Agustus 1945, Ir. Soekarno dengan kata-katanya yang membuat siapapun yang mendengarkan merinding menyuarakan Kemerdekaan Republik Indonesia. Tentunya kemerdekaan tersebut tidak didapat dengan mudah karena para pahlawan harus mempertaruhkan nyawanya sendiri untuk membebaskan negeri ini dari para penjajah.

Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia setiap tanggal 17 Agustus menjadi pengingat bahwa tak mudah untuk mengibarkan merah putih. Sehingga sudah seharusnya masyarakat Indonesia sama-sama menjaga persatuan dan kesatuan negeri ini. Dan supaya kamu lebih semangat untuk membangun Tanah Air, di bawah ini adalah beberapa kata-kata ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia yang bisa kamu terus ingat.

1. Apakah Kelemahan kita: Kelemahan kita ialah, kita kurang percaya diri sebagai bangsa, sehingga kita menjadi bangsa penjiplak luar negeri, kurang mempercayai satu sama lain, padahal kita ini asalnya adalah Rakyat Gotong Royong. (Soekarno)

2. Merdeka hanyalah sebuah jembatan, Walaupun jembatan emas.., di seberang jembatan itu jalan pecah dua: satu ke dunia sama rata sama rasa.., satu ke dunia sama ratap sama tangis!” (Soekarno)

3. Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun”. (Soekarno)

4. Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka. (Soekarno)

5. Bercita-citalah setinggi langit yang ada di angkasa, ketika kau tidak mampu menggapainya, kau akan jatuh di antara bintang-bintang. (Soekarno)

6. Jangan melihat ke masa depan dengan mata buta, masa lampau adalah berguna sekali untuk menjadi kaca bengala daripada masa yang akan datang. (Soekarno)

Itulah kata-kata ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-72. Sekali lagi Happy Independence Day Indonesia. Merdeka! Merdeka! Merdeka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading