Sukses

Lifestyle

Resep Ikan Dori Kuah Kuning Papua Kedai Nyonya Bintuni

Masakan Indonesia identik dengan ikan segar sehingga lebih disukai oleh keluarga. Bila Anda bosan menggoreng ikan dan ingin mencoba resep lainnya, coba saja ikan dori kuah kuning Papua. Dijamin rasanya sangat lezat dengan kuahnya yang segar. Berikut resep ikan dori kuah kuning Papua.

Bahan:

  • 2 Papan ikan dori (600 gr), bersihkan kemudian potong-potong sesuai selera
  • 1 Buah jeruk nipis, lalu ambil sarinya
  • 2 Buah tomat merah kemudian potong-potong
  • 1 Ikat kemangi, petik daunnya
  • 10 buah cabai rawit hijau, diiris-iris
  • 2 Sdm minyak untuk menumis
  • 2 Batang serai, ambil bagian putihnya lalu memarkan
  • 2 Lembar daun salam
  • 650 ml air
  • Garam secukupnya

Bumbu (Haluskan):

  • 6 Buah bawang merah
  • 3 Siung bawang putih 
  • 3 Buah cabe merah besar
  • 4 Butir kemiri, disangrai
  • 1 Ruas jari kunyit, panggang sebentar
  • 1 Sdm gula pasir
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Bumbui ikan dengan air jeruk dan garam sambil dibolak balik hingga rata, kemudian sisihkan hingga 15 menit agar bumbu meresap
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum
  3. Masukkan serai dan daun salam, aduk hingga layu
  4. Masukkan ikan dori, masak sambil diaduk hingga ikan berubah warna
  5. Tuang air dan masak hingga mendidih
  6. Kecilkan api dan masak hingga ikan matang
  7. Sebelum diangkat, tambahkan tomat, daun kemangi, cabe rawit
  8. Sajikan

"Membuat cakalang ini dimasaknya tidak lama, kalau mau membuat setengah matang ikannya paling satu menit menit saja. Rasa ikan lebih meresap, kalau kemantangannya pas bumbu akan terasa, kalau setengah matang bumbunya tidak meresap. Tapi kebanyakan orang suka yang matang," ujar Chef Saipudin saat ditemui oleh tim Vemale pada acara Fun Day Kitchen Class bersama Vemale di Kedai Nyonya Bintuni Tebet Jakarta Selatan Sabtu 7 Februari 2015.

Nah Ladies, ikan dori kuah kuning Papua ini sangat pas bila disajikan dengan keadaan kuah yang hangat. Yuk, coba sendiri di rumah.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading