Sukses

Lifestyle

5 Kebiasan Buruk di Pagi Hari yang Bikin Harimu Berantakan

Fimela.com, Jakarta Ketika bangun pagi, apa yang kamu lakukan sesaat setelah bangun? Langsung pergi ke kamar mandi dan mencuci muka serta buang air kecil, atau justru melakukan pekerjaan lainnya? Pada dasarnya setelah bangun pagi setiap orang memiliki rutinitas masing-masing. Ada yang segera mencuci muka lalu mandi, ada pula yang hanya tiduran di tempat tidur untuk beberapa waktu. 

Melansir dari laman timesofindia.indiatimes.com, ada beberapa kebiasaan pagi hari yang terbilang buruk untuk dilakukan karena kebiasaan ini bisa membuat harimu makin berantakan. Tak hanya berantakan, kebiasaan ini jika sering dilakukan akan membuat aktivitasmu kurang maksimal dan membuat kamu rentan stres, kelelahan bahkan depresi. Apa saja kebiasaan buruk tersebut? Simak yang berikut ini. 

1. Telat Bangun

Kebiasaan telat bangun adalah kebiasaan buruk pertama. Bangun terlalu siang akan membuatmu mudah emosi, terburu-buru dan tidak fokus untuk melakukan aktivitas. Jika bangun tidur suasana hati sudah tidak baik dan terburu-buru, ini akan berpengaruh pada kualitas harianmu selama satu hari ke depan. Sebaiknya kamu bangun satu atau dua jam lebih awal setiap harinya. Usahakan bangun subuh agar tidak terburu-buru dalam melakukan berbagai aktivitas. 

2. Bermain Gadget

Saat bangun tidur dan dirimu langsung melihat gadget, ini juga sangat buruk. Melihat dan bermain gadget saat bangun tidur akan berpengaruh besar terhadap suasana hatimu. Bermain gadget akan membuatmu kurang produktif. Kamu juga akan menunda-nunda aktivitas selanjutnya jika sudah memegang gadget saat bangun tidur. 

3. Melewatkan Sarapan

Kebiasan melewatkan sarapan juga merupakan kebiasaan buruk saat pagi hari. Sarapan adalah aktivitas yang sangat penting demi menjaga kesehatan fisik pun psikis. Melewatkan sarapan akan berpengaru besar pada kesehatan fisik pun psikismu selama sehari ke depan bahkan berhari-hari setelahnya. 

5. Melewatkan Aktivitas Mandi

Jika kamu suka melewatkan aktivitas mandi, kamu harus menghentikan kebiasaan ini. Kebiasaan melewatkan mandi adalah kebiasaan buruk di pagi hari yang bisa bikin harimu makin berantakan. Melewatkan mandi juga bikin rasa percaya dirimu kurang maksimal. Badan juga tidak akan terasa segar seperti halnya jika kita mandi pagi. 

5. Berpikiran Negatif

Kebiasaan buruk di pagi hari selanjutnya adalah berpikiran negatif. Pikiran negatif akan membuat suasana hati tidak tenang. Ini juga akan membuatmu kurang fokus dalam menjalani hari. 

Itulah beberapa kebiasaan buruk di pagi hari yang bisa bikin aktivitasmu makin berantakan. Hentikan kebiasaan buruk ini agar harimu makin semangat serta menyenangkan. Semoga informasi ini bermanfaat. 

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading