Sukses

Lifestyle

7 Cara Mengatasi Galau Agar Pikiran Lebih Tenang

Fimela.com, Jakarta Galau adalah sebuah perasaan yang sering muncul tanpa disadari. Perasaan galau dapat membuat suasana hati seseorang menjadi sangat buruk. Galau dapat dialami siapa saja, baik anak-anak, remaja maupun dewasa.

Saat mengalami galau, pikiran akan menjadi sangat kacau dan susah berpikir jernih. Kegalauan dapat disebabkan karena ada banyak masalah dalam kehidupan. Terkadang dalam hidup, kita harus membuat keputusan yang membuat galau.

Tak ada salahnya mengalami galau. Namun, cukup sewajarnya saja mengalami galau. Kemudian Sahabat Fimela harus mengatasi galau, agar kehidupan menjadi lebih baik dan pikiran tenang. Berikut cara mengatasi galau:

Cara Mengatasi Galau

1. Berbagi Cerita ke Orang Lain

Saat Sahabat Fimela sedang merasa galau dan gelisah, ada baiknya untuk berbagi cerita ke orang lain. Namun, ceritakan pada orang yang benar-benar memahami perasaanmu, bukan menghakimi atau mengabaikanmu. Dengan berbagi cerita ke orang lain, perasaan akan menjadi lebih tenang dan ada orang lain yang akan membantumu.

2. Pergi Jalan-Jalan

Untuk mengatasi kegalauan, sebaiknya pergilah untuk jalan-jalan menikmati suasana baru dan udara. Tak perlu pergi jauh-jauh, cukup berjalan di taman atau sekitar rumahmu saja, akan membuat pikiran lebih tenang. Kamu juga bisa mengajak orang terdekatmu untuk jalan-jalan dan menghabiskan waktu bersama.

3. Melakukan Hobi

Setiap orang pasti memiliki hobi yang selalu dilakukan. Jika sedang merasakan galau, ada baiknya untuk melakukan hobi. Karena dengan adanya kesibukan ini, kamu akan melupakan kegalauan dan bisa membantuk menenangkan pikiran untuk sementara waktu.

Cara Mengatasi Galau yang Selanjutnya

4. Membaca Buku

Bacalah buku saat sedang galau. Karena buku adalah jendela dunia, maka dengan membaca buku bisa membuat pikiran lebih terbuka. Luangkan waktu untuk pergi ke toko buku atau perpustakaan, kemudian bacalah buku yang bisa menginspirasi.

5. Menulis atau Menggambar

Menulis atau menggambar bisa dilakukan saat pikiran sedang galau. Curahkan segala kegalauanmu dalam menulis atau menggambar. Kamu dapat menulis tentang cerita galau di buku atau diary, maupun menggambarkan gambaran abstrak yang menggambarkan situasimu saat ini. Lalu perasaan akan menjadi lebih lega daripada sebelumnya.

Cara Mengatasi Galau yang Terakhir

6. Berdoa

Cara yang paling ampuh untuk mengatasi galau adalah dengan berdoa. Kamu bisa meluapkan segala emosimu dan menceritakan segalanya kepada Tuhan. Kemudian Tuhan akan memberikan jalan terang untukmu, dan memulihkan segala situasi yang sedang kamu alami.

7. Hindari Penyebab Galau

Sementara waktu, luangkan waktu untuk berdamai dengan sendiri. Lebih baik untuk menghindari penyebab galau, hingga kamu menemukan jalan yang terbaik. Ikhlaskan segala yang sudah terjadi dan ambillah keputusan yang terbaik untuk masa depanmu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading