Sukses

Lifestyle

Kenali Manfaat Minyak Kelapa yang Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh dan Perawatan Kecantikan

Fimela.com, Jakarta Selain minyak zaitun dan almond yang sudah terkenal dengan sejumlah manfaatnya, kamu juga perlu mengenal minyak kelapa yang tidak kalah menakjubkan. Minyak kelapa memiliki manfaat yang banyak untuk urusan kesehatan tubuh dan juga kecantikan kulit. Untuk kamu yang merasa bosan dengan minyak zaitun, tidak ada salahnya beralih ke minyak kelapa.

Kabar baiknya, cara mendapatkan minyak kelapa dan juga cara pengaplikasiannya ternyata cukup mudah sehingga tidak heran jika banyak yang menjadikan minyak kelapa sebagai alternatif untuk merawat kesehatan dan juga kecantikan kulit.

Manfaat minyak kelapa akan kamu dapatkan secara maksimal jika yang kamu gunakan ialah minyak kelapa murni atau virgin coconut oil (VCO) adalah minyak kelapa bukan olahan. Minyak kelapa yang baik diekstrak dari kelapa yang masih segar tanpa menggunakan tambahan bahan kimia dan tanpa menggunakan suhu tinggi saat mengolahnya. Hal ini akan membuat kandungan alaminya tidak hilang dan rusak.

Nah, untuk kamu yang mulai penasaran dengan beragam manfaat minyak kelapa, bisa melihat informasi lengkapnya berikut ini. Fimela.com akan membagikan informasi mengenai manfaat minyak kelapa yang berkhasiat untuk kesehatan tubuh dan perawatan kecantikan. Simak informasi selengkapnya dibawah ini.

Ampuh dalam Menurunkan Berat Badan

Manfaat minyak kelapa untuk kesehatan yang pertama ialah ampuh dalam membantu menurunkan berat badan. Tentu saja minyak kelapa merupakan produk ataupun bahan alami yang cocok diguakan untuk kamu yang sedang dalam program diet. Caranya juga mudah saja, kamu hanya perlu mencampurkan minyak kelapa pada makanan tertentu.

Minyak kelapa murni ini akan membantu menstimulasi metabolisme yang bisa menyebabkan kenyang lebih lama. Lemak yang terkandung dalam minyak kelapa murni juga mudah dihancurkan dan dibakar oleh tubuh.

Menurunkan Risiko Alzheimer

Manfaat minyak kelapa untuk kesehatan yang kedua ialah dapat menurunkan risiko penyakit alzheimer. Hal ini karena didalam minyak kelapa terdapat kandungan zat keton yang baik untuk kesehatan otak. Tentu saja kandungan ini amat dibutuhkan untuk mereka yang tengah mendapatkan gejala alzheimer.

Sebagai informasi, zat ini sangat baik untuk menjaga fungsi otak saat tubuh memiliki kandungan glukosa yang lebih rendah. Keton juga dapat membantu meningkatkan memori dan sangat berpotensi untuk membantu para penderita alzheimer.

Mengobati Diabetes dan Baik Untuk Jantung

Selanjutnya, manfaat minyak kelapa untuk kesehatan yang ketiga adalah produk yang baik untuk membantu pengobatan diabetes. Rantai asam lemak dalam minyak kelapa diduga dapat memperbaiki toleransi glukosa dalam tubuh. Pada kasus diabetes tipe 2, minyak kelapa juga dipercaya mampu memperbaiki sensitivitas insulin.

Tidak hanya itu saja, minyak kelapa juga baik dikonsumsi karena dapat menjaga jantung agar selalu sehat. Kandungan polifenol dalam minyak kelapa VCO dapat mencegah terjadinya aterosklerosis, yaitu pengerasan dinding pembuluh darah akibat penumbukan plak lemak pada dinding pembuluh darah.

Cocok Untuk Perawatan Rambut

Manfaat minyak kelapa yang keempat kali ini tidak untuk kesehatan, melainkan untuk perawatan kecantikan. Minyak kelapa sangat cocok digunakan untuk perawatan rambut. Hal ini karena kandungan minyak kelapa membantu pertumbuhan rambut yang sehat dan memberikan rambut yang berkilau. Minyak kelapa juga sangat efektif dalam mengurangi hilangnya protein yang dapat menyebabkan kualitas rambut menjadi tidak sehat.

Jadi, jika kamu mendambakan kondisi rambut yang sehat dan terawatt maka kamu bisa memanfaatkan kandungan minyak kelapa. Jangan lupa untuk menggunakannay secara rutin agar hasilnya lebih cepat dan maksimal.

Mampu Melembapkan Kulit dan Menghilangkan Noda Hitam

Terakhir, manfaat minyak kelapa yang tidak kalah menakjubkan dan juga serbaguna untuk perawatan kecantikan ialah mampu melembapkan kulit dan menghilangkan noda hitam di wajah.Efek antibakteri yang terdapat pada minyak kelapa juga bisa digunakan pada penyakit kulir eksim dan psoriasis.

Kemudian efek antibakterinya juga sangat berguna untuk melawan penyebaran bakteri stafilokokus pada penyakit ini. Minyak kelapa juga dipercaya bisa melembabkan bibir yang kering atau pecah-pecah.

Minyak kelapa juga mengandung vitamin E yang mampu menyamarkan noda bekas jerawat, noda hitam tanda penuaan dini, hingga noda bekas luka. Caranya dengan mengoleskan minyak kelapa di area yang diinginkan. Lakukan dengan rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading