Sukses

Lifestyle

Menarik Penggemar Olahraga, ZALORA dan On Mengadakan Acara “Sunday Run” di Gelora Bung Karno

Fimela.com, Jakarta Sebagai pemimpin dunia dalam fashion online untuk pasar negara berkembang, ZALORA telah berhasil memposisikan dirinya sebagai destinasi utama bagi para pecinta mode di Asia.

ZALORA, Asia’s Fashion Expert, berusaha menawarkan pengalaman berbelanja yang semakin baik untuk para pelanggan online di Asia Tenggara dengan memperluas koleksi merek dan inovasi platform. Sejalan dengan tujuan tersebut, ZALORA dengan bangga mengumumkan kerjasama eksklusif dengan On, merek pakaian, aksesoris, dan sepatu olahraga dari Swiss, menjadikan ZALORA sebagai satu-satunya ritel online di Indonesia yang menawarkan koleksi terbaru dari merek tersebut. 

Untuk merayakan peluncuran ini, ZALORA dan On mengadakan acara spesial “Sunday Run” di Gelora Bung Karno pada tanggal 8 September 2024, diikuti oleh komunitas olahraga dan influencers. memberikan kesempatan unik untuk menggunakan langsung koleksi On.

Asteria Elanda, Head of Public Relations On mengatakan, Di On, sangat menghargai kolaborasi yang kuat, dan sangat antusias untuk terus memperluas jangkauan melalui kolaborasi bersama ZALORA.

"Kami memilih ZALORA dalam perjalanan kami agar terhubung dengan lebih banyak orang. Kolaborasi ini memungkinkan kami untuk membawa pakaian dan sepatu olahraga inovatif kami ke pasar yang menghargai kualitas, dan kami berharap untuk mencapai kesuksesan bersama yang lebih besar di masa depan!”.

 

 

 

Semangat berolahraga dan gaya hidup sehat

Lebih dari 70 pelari, termasuk influencer ternama seperti @nadhifbasalamah, @jmlviann, @vabyramauriz, @stellaouyang, dan @rianbudisantoso, telah merasakan langsung keseruan Sunday Run. Suksesnya acara ini membuktikan bahwa semangat berolahraga dan gaya hidup sehat semakin membara di kalangan masyarakat. Semangat yang sama untuk berolahraga dan gaya hidup sehat telah menyatukan mereka dalam acara ini, membuktikan bahwa komunitas lari semakin berkembang.

Para penggemar olahraga di Indonesia dapat terus bergabung dan mengikuti acara lari setiap hari Minggu di Treehouse Gelora Bung Karno. Munculnya beragam tren seperti tren berolahraga yang mulai banyak diikuti banyak orang, dapat mendorong tujuan dari acara ini. Tujuan dari acara ini untuk membangun komunitas dengan semangat yang sama dalam berlari. Kegiatan ini juga mempromosikan hidup sehat, dan menghubungkan dengan para audiens yang aktif dan sadar akan kesehatan. 

Aashish Midha, Managing Director ZALORA mengatakan, “Kami sangat senang dapat bermitra dengan On sebagai peritel eksklusif mereka di Indonesia, yang menunjukkan komitmen platform kami untuk menawarkan merek-merek premium dan inovatif. ZALORA berdedikasi untuk memberikan pengalaman berbelanja yang mudah bagi para pelanggan. Dengan peluncuran eksklusif ini, kami sangat senang dapat memberikan akses koleksi On. Platform kami dibuat untuk memudahkan pelanggan di seluruh Indonesia dalam menemukan dan membeli produk berkualitas tinggi, dan kolaborasi ini tentu sesuai dengan misi kami.”.

Kolaborasi dengan gerakan interaktif

Dikenal dengan misi 'Menyalakan semangat manusia melalui gerakan', On telah berhasil memikat para penggemar olahraga dengan caranya. Selain dengan kelebihan produk-produknya yang dipatenkan secara global ini telah terbukti meningkatkan performa para atlet profesional dan memberikan kenyamanan maksimal bagi pengguna sehari-hari, melalui kolaborasi dengan acara seperti 'Sunday Run', On tidak hanya memperkenalkan produk-produk terbarunya, tetapi juga mengajak masyarakat untuk merasakan langsung sensasi berlari dengan sepatu On. 

Kolaborasi dengan ZALORA pada acara 'Sunday Run' semakin memperkuat posisi On sebagai merek olahraga yang inovatif dan relevan dengan gaya hidup modern. Dengan semangat 'Dream On', On terus mendorong batas-batas inovasi dalam dunia olahraga.

Bagi pelanggan ZALORA yang tertarik mendapatkan undangan untuk acara serupa, dan mendapatkan keuntungan lebih dapat bergabung dengan ZALORA VIP. ZALORA VIP merupakan program berlangganan yang memberikan akses kepada pelanggan untuk berbagai keuntungan agar memiliki pengalaman berbelanja online yang semakin menyenangkan. Pelanggan yang berlangganan dapat menikmati gratis ongkos kirim, ekstra cashback 1% setiap pembelanjaan, akses lebih awal menikmati promo, mendapat penawaran dari mitra ZALORA, serta layanan prioritas. 

 

Penulis: Nadya Aufia

#Unlocking the Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading