Sukses

Entertainment

Rizky Nazar Idamkan Peran Pangeran Diponegoro

Fimela.com, Jakarta Wajah Rizky Nazar kerap wara-wiri di layar kaca. Sederet judul sinetron dan FTV telah dibintanginya. Kini Rizky mulai melebarkan sayap ke layar lebar dengan membintangi film Magic Hour. Namun ternyata Rizky diam-diam mengidamkan peran sebagai Pangeran Diponegoro.

"Gue suka kayak tokoh sejarah Indonesia. Kayaknya karakternya bagus banget kalau bisa bawainnya. Pangeran Diponegoro. Karena waktu lawan Belanda dengan senjata yang minim bisa," ujar Rizky Nazar di syukuran sinetron High School Love Story di kawasan Ceger, Jakarta Timur, Selasa (18/8).

Dalam film Magic Hour, Rizky Nazar tidak hanya menunjukkan kemampuan beraktingnya namun ia juga menunjukkan kemampuannya dalam bernyanyi. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Kenapa Pangeran Diponegoro? Karena pejuang yang akrab dengan imange kuda putihnya tersebut digambarkan sangat berani menghadapi tirani. Selain itu, ia juga taat dalam menjalankan perintah agama. "Pribadinya juga orang yang taat agama," ucapnya.

Baca Juga: Rizky Nazar Tunjukkan Bakat Menyanyi di Magic Hour

Lebih lanjut, Rizky lebih menyukai pendalaman karakter di film ketimbang sinetron. Pasalnya, waktu yang diberikan untuk pendalaman karakter di film lebih panjang dibanding sinetron. Sehingga setiap pemain dapat fokus untuk mengeksplor karakter yang diperaninya. 

Rizky Nazar (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Kalau masalah pendalaman karakter lebih suka di film. Karena dikasih pendalaman waktu yang lama. Kalau sinetron lebih terburu-buru," tutur pria kelahiran Bali, 7 Maret 1996 ini.

Keinginan Rizky Nazar untuk melakoni peran Pangeran Diponogoro adalah suatu hal yang wajar terjadi. Sebab setiap aktor selalu ingin menunjukkan kemampuan akting terbaik yang dimilikinya. Film Magic Hour sendiri sudah tayang di bioskop sejak 13 Agustus 2015.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading