Sukses

Parenting

Kandungan Makanan Bergizi untuk Ibu Mengandung

Hai Ladies, sudah berapa bulan usia kehamilannya? Sedang giat-giatnya hidup sehat ya? Yuk kita intip makanan bergizi apa saja yang disarankan oleh babycenter.com untuk dikonsumsi oleh Ladies yang sedang mengandung.

Yang pertama, segera belanja telur ya. Seperti kita tahu, telur kaya akan protein yang sangat baik untuk si buah hati. Bayi akan tumbuh dengan baik apabila Ladies mengonsumsi telur dalam jumlah yang seimbang. Untuk Ladies yang memiliki kolesterol darah yang normal, babycenter.com menyarankan untuk mengonsumsi satu hinggga dua butir telur sehari.

Apakah Ladies pernah makan salmon? Ya, ikan salmon mengandung kandungan protein yang sangat tinggi, bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan telur. Ikan salmon ini mengandung asam lemak essensial omega 3 yang baik untuk si buah hati.

Bahan makanan yang juga baik dikonsumsi saat hamil adalah kacang-kacangan. Ladies dapat mengonsumsi berbagai macam kacang karena kacang selain tinggi protein juga tinggi serat yang menjauhkan Ladies dari konstipasi saat hamil.

Tahukah Ladies bahwa ubi juga penting pada masa kehamilan? Ubi mengandung carotenoid, yakni pigmen tanaman yang kaya akan vitamin A yang baik untuk perkembangan indera penglihatan si buah hati.

Pernah nyidam jagung? Yes, jagung seperti dilansir oleh babycenter.com juga penting bagi bayi karena tinggi serat, vitamin E, selenium, dan phytonutrients yang dapat melindungi sel-sel bayi.

Pernahkah Ladies mencoba kacang kenari? Omega 3 juga banyak terdapat dalam kacang kenari. Yang terakhir, Ladies dapat mengonsumsi buah-buahan dan sayur yang berwarna warni karena menurut babycenter.com setiap warna memiliki vitamin dan mineralnya sendiri-sendiri.

So Ladies, ready for your new baby?

Nastiti Primadyastuti

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading