Sukses

Parenting

Ciri Ciri Hamil: Enek Pada Makanan, Salah Satunya Kah?

Pada saat perut Bunda 'terisi' nantinya, Anda akan mengalami sekian banyak ciri ciri hamil ya Ladies. Beberapa dari ciri-ciri tersebut mungkin tidak akan begitu mengganggu anda ataupun keseharian anda. Namun, ada beberapa ciri-ciri hamil lain yang bisa saja membuat anda merasa sangat terganggu karena anda tidak mengalami ciri-ciri tersebut sebelumnya.

Dari sekian banyak ciri-ciri wanita yang sedang mengandung tersebut, terdapat satu ciri yang sering sekali muncul. Ciri ini adalah rasa enek yang tiba-tiba muncul pada beberapa jenis makanan tertentu yang dahulunya mungkin sangat anda sukai, Ladies.

Sekarang, setelah anda tahu bahwa anda sedang hamil, anda mungkin merasa mual setiap kali anda mencium bau makanan yang memiliki bau yang menyengat. Mual yang anda rasakan ini bisa berakhir dengan muntah jika anda tidak sesegera mungkin menghindar dari makanan yang membuat anda mual tersebut.

Hal ini, seperti yang dijelaskan dalam laman online webmd.com, disebabkan oleh adanya penambahan salah satu jenis hormon yang ada di dalam tubuh anda. Hormon yang dimaksudkan di sini adalah hormon beta hCG. Ketika anda hamil, tingkatan hormon ini memang meningkat jauh lebih cepat dari sebelumnya.

Untuk mengatasi rasa enek anda ini, satu-satunya yang bisa anda lakukan adalah dengan menghindari penyebabnya, Ladies. Dengan begitu, kemungkinan anda untuk merasa mual yang berakhir dengan muntah akan jauh lebih sedikit.

Oleh : Meilia Hardianti

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading