Sukses

Relationship

Waspada 2 Hal yang Harus Dihindari dari Hubungan Pertemanan

Fimela.com, Jakarta Umumnya teman adalah sosok yang berharga dalam kehidupan seseorang. Ingin rasanya untuk melakukan berbagai hal dengan teman. Bercanda tawa, bercerita, belajar bersama, bermain bersama bahkan sukses bersama. Sayangnya, terdapat beberapa hal yang harus kamu pastikan agar pertemananmu tetap berada dijalan yang positif. Pastikan dua hal di bawah ini tidak terjadi dalam pertemananmu!

Kecemburuan

kecemburuan merupakan salah satu penyebab utama hal-hal negatif bermula di dalamĀ  persahabatan. Cemburu dapat terjadi dengan beragam bentuk. Dapat diawali dengan kecemburuan atas kesuksesanmu, keluarga, hubungan pacaranmu dan lainnya. Dengan adanya perasaan cemburu yang berlebih dapat menyebabkan keinginan untuk mengusik hati seseorang sehingga membuatmu merasa buruk dan tersudutkan. Kecemburuan dapat menyebabkan konfrontasi dan menjadi akar dari balas dendam, lho.

Kompetisi

BiasanyaĀ akibat rasa cemburu yang berlebihan hadirlah sikap kompetitif. Kompetisi memang bukan suatu hal yang buruk, ya. Namun apabila kompetisi yang tercipta di dalam pertemananmu sudah melebih batas normal, kamu harus segera menghindar.

Jangan berniat untuk saling menjatuhkan karena sikap kompetitif tersebut. Kemenangan untuk berada di tempat yang terbaik bukan berasal dari kompetisi yang kotor. Kompetisi tersebut akan menciptakan rasa saling tidang menghargai, bersikap acuh tak acuh layaknya tidak ada bentuk kepedulian. Hal ini merupakan sebuah tindakan yang buruk.

Yuk, coba untuk memahami hubungan yang sehat dalam pertemanan. Jangan sampai terlibat dalam pertemanan toxic ya, Sahabat Fimela.

Ditulis oleh : Pinastika Fatimah

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading