5 Resep Jamu Iris Kunyit untuk Turunkan Kolesterol dan Asam Urat

Febi Anindya Kirana diperbarui 07 Okt 2023, 12:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Jamu kunyit bermanfaat untuk kesehatan, terutama menurunkan kolesterol dan asam urat karena mengandung kurkumin, senyawa aktif yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Tidak heran jika kemudian kunyit dibuat sebagai bahan jamu untuk pengobatan alami dan alternatif sejak dahulu.

Jamu sendiri bisa dibuat dengan cara diparut, digeprek dan diiris lalu direbus. Ada banyak sekali resep jamu iris kunyit yang bisa dicoba di rumah, dan tentunya tidak pahit sehingga segar dan nyaman diminum. Ini beberapa resep jamu iris kunyit untuk turunkan kolesterol dan asam urat.

2 dari 6 halaman

1. Resep Jamu Kunyit Serai

ilustrasi kunyit asem/ADENT PROJECT/Shutterstock

Bahan:

  • 100 gram kunyit segar
  • 50 gram gula merah
  • 500 ml air
  • 2 batang serai

Cara membuat:

  1. Cuci bersih kunyit dan serai. Kupas kunyit kemudian iris sesuai selera.
  2. Geprek dan iris juga serai. Rebus air hingga mendidih, masukkan kunyit, serai dan gula merah.
  3. Tunggu mendidih, koreksi rasa kemudian angkat dan tunggu hingga suhunya turun.
  4. Saring jamu, sajikan selagi masih hangat.
3 dari 6 halaman

2. Resep Jamu Kunir Putih

ilustrasi jamu/tyasindayanti/Shutterstock

Bahan:

  • 500 ml air
  • 10 cm kunyit putih
  • 5 cm kunyit kuning
  • 1-2 sdm madu

Cara membuat:

  1. Cuci bersih, kupas sedikit dan iris tipis kunyit.
  2. Masukkan kunyit putih dan kuning ke dalam panci bersama air.
  3. Rebus selama 10-15 menit, angkat. Saring ke dalam gelas atau botol.
  4. Tambahkan madu, aduk rata. Nikmati jamu kunir putih selagi hangat.
4 dari 6 halaman

3. Resep Jamu Kunyit Jahe Pandan

ilustrasi resep minuman jamu kunyit/w1snu.com/Shutterstock

Bahan-Bahan

  • 300 ml air
  • 7 cm kunyit
  • 5 cm jahe
  • 2 lembar pandan
  • 1 sdm madu

Cara Membuat

  1. Cuci bersih dan iris jahe, kunyit dan pandan.
  2. Rebus hingga mendidih selama 5 menit, angkat.
  3. Saring air jamu ke dalam gelas.Tambahkan madu sedikit.
  4. Nikmati selagi hangat.
5 dari 6 halaman

4. Resep Kunyit Temulawak Serai

Ilustrasi wedang jahe./Copyright shutterstock.com/g/aniestia+n

Bahan:

  • 8 cm kunyit
  • 5 cm temulawak
  • 1 batang serai
  • air secukupnya
  • gula merah/madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih dan iris kunyit, temulawak dan serai.
  2. Masukkan ke dalam panci dengan air secukupnya. Rebus hingga mendidih selama 10 menit, angkat.
  3. Saring dan tambahkan madu atau gula merah secukupnya. Nikmati selagi hangat.
6 dari 6 halaman

5. Resep Kunyit Asam Pandan

ilustrasi jahe kunyit/Olena Rudo/Shutterstock

Bahan:

  • 150 gram kunyit
  • 80 gram asam jawa
  • 1 keping asam kandis
  • 3 lembar daun pandan
  • 1 liter air

Cara membuat:

  1. Cuci bersih kunyit dan pandan. Iris tipis.
  2. Masukkan ke dalam panci semua bahan. Rebus hingga mendidih selama 10 menit. Angkat.
  3. Saring lalu tambahkan gula atau madu secukupnya. Nikmati selagi hangat.

Yuk coba buat semua jamu iris kunyit ini di rumah, meskipun tidak koelsterol dan asam urat tinggi, jamu kunyit tetap bisa meningkatkan imunitas tubuh dan menjaga kesehatan secara umum.

#Breaking Boundaries