Sukses

Beauty

Cegah Kerusakan dengan Perawatan Mudah untuk Rambut Diwarnai

Fimela.com, Jakarta Pewarnaan rambut memang mampu menambah kilau dan kecantikan rambut. Apa lagi, jika warna-warna yang dipilih merupakan bagian dari tren rambut 2019. Namun, rambut yang diwarnai dengan bahan kimia juga dapat merusak rambut. 

Pasalnya, Essence menulis, bahan kimia yang terdapat di dalam bleach cream mampu mengangkat kutikula rambut agar pewarna dapat masuk dan 'keluar.'

Penggunaan bleaching yang berlebihan atau terlalu sering dapat membuat rambut menjadi rusak. Selain itu, pewarna rambut kimiawi juga bisa membuat rambutmu lebih kering dan kaku. 

Untuk itu, ada beberapa langkah yang harus kamu lakukan di rumah. Tak perlu ke salon mahal, kamu juga bisa melakukan perawatan rambut yang sudah diwarnai di rumah. 

Tips Merawat Coloured Hair di Rumah

Hindari Sampo

Sampo memang tetap diperlukan untuk membersihkan kulit kepala dan rambut. Namun, hindari pemakaian sampo dalam waktu 72 jam setelah proses pewarnaa rambut. Karena, tulis the Every Girl, sampo dapat 'mencuci' pewarna rambut yang baru masuk ke dalam kutikula rambut. 

Hindari produk dengan Sulfate

Sulfate membantu membersihkan kulit kepala dan rambut dari minyak dan sisa produk. Namun, sulfat juga dapat mengikis dan menghilangkan minyak alami yang ada pada kulit kepala dan rambut. Hal ini menyebabkan rambut menjadi sangat kering dan kaku. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading