Sukses

Beauty

Tips Mencegah Penyakit Sifilis

Tahukah Ladies bahwa sifilis tergolong penyakit menular seksual (PMS) yang gejala awalnya sulit dideteksi? Sifilis kerap dijuluki sebagai ‘peniru ulung’ karena banyak tanda-tanda penyakit ini yang timbul tidak dapat dibedakan dengan gejala penanda penyakit lain.

Jika dibiarkan tanpa penanganan, penyakit yang disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum ini dapat mengancam nyawa. Ladies tentunya tidak ingin hal ini terjadi, bukan? Oleh karena itu, tindakan pencegahan sangat penting untuk dilakukan. Berikut ini beberapa upaya pencegahan yang dilansir dari cdc.gov yang dapat Ladies simak.

1. Berhubungan cukup dengan satu orang
Memiliki hubungan seksual jangka panjang dengan hanya satu orang (tidak bergonta-ganti pasangan) yang telah terbukti melalui tes medis tidak terinfeksi sifilis merupakan cara yang paling direkomendasikan untuk menghindari penularan sifilis.

2. Stop hubungan seksual
Tidak melakukan kegiatan seksual ketika terdapat luka di area genital, anal, maupun oral sangat disarankan. Hal ini untuk mencegah agar bakteri penyebab sifilis tidak masuk ke dalam tubuh melalui luka yang terbuka.

3. Gunakan kondom
Menggunakan kondom berbahan lateks secara benar dan konsisten dapat meminimalkan resiko penyakit sifilis. Namun Ladies harus ingat, infeksi tetap bisa terjadi pada luka yang tidak terlindungi oleh kondom. Oleh karena itu, lebih baik menghentikan perilaku seksual untuk sementara waktu ketika terdapat luka.

4. Hindari faktor pemicu perilaku seksual beresiko
Tidak mengonsumsi alkohol dan obat terlarang dapat membantu mencegah penyebaran sifilis karena kedua aktivitas ini dapat memicu terjadinya perilaku seksual yang tidak aman.

Oleh: Meidita Kusuma Wardhani

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading