Sukses

Entertainment

Shanty Sumbang Suara Buat Anak-anak Kurang Mampu di Hong Kong

Fimela.com, Jakarta Penyanyi sekaligus aktris asal Indonesia, Shanty kembali menunjukkan eksistensinya dengan tetap konsisten di dunia tarik suara. Meski kini telah menetap di Hong Kong bersama suami dan anak-anaknya, Shanty tidak mau melepas kecintaannya dalam urusan tarik suara.

Kepiawaian bernyanyi istri dari Sebastian Paredes ini dengan tampil dan ikut serta dalam perhelatan malam amal untuk anak-anak Hong Kong yang tidak mampu bersekolah. Shanty diundang dalam acara yang diselenggarakan pada Jumat (23/10) malam di Ballroom Grand Hyatt, Hong Kong.

Shanty memberikan performa yang luar biasa dengan menyanyikan 3 buah lagu di antaranya Heartburn dan How Come You Don't Call Me dari Alicia Keys juga medley dari lagu-lagu Jennifer Lopez. Ada hal yang lebih istimewa, Shanty juga tampil di depan salah satu aktris Hollywood, Heather Graham.

Shanty (Dok. Bintang.com)

Acara ini bukanlah kali pertama Shanty tampil di Hong Kong. Sebelumnya, ia manggung di acara Singapore Jubilee 50 years Anniversary dan baginya, ini merupakan sebuah kehormatan dan kebanggaan. Ditambah, Shanty juga memiliki kecintaan kepada anak-anak.

"Yang pertama kali tampil di acara Singapore Jubilee 50 years Anniversary. Dari sini, panitia malam amal meminta saya tampil. Bagi saya, ini sebuah kehormatan dan kebanggaan buat saya pribadi. Apalagi saya cinta anak-anak dan concern dengan masalah anak-anak. Dan ini jadi kepedulian saya pada anak-anak di manapun mereka berada, apalagi di Indonesia," kata Shanty.

Shanty (Dok. Bintang.com)

Penampilan Shanty pada acara amal tersebut menuai pujian dari masyarakat Hong Kong. Pasalnya, ia mengemban misi mulia untuk anak-anak Hong Kong yang tidak mampu bersekolah. Tak hanya itu, Shanty yang baru saja membuat video klip untuk lagu Bukan Adam dan Hawa di Jakarta semakin merasa bangga dengan pujian dari Heather Graham.

"You were fantastic and I want your red dress," ungkap Heather Graham kepada Shanty yang ketika itu memang mengenakan baju merah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading