Sukses

Entertainment

Nola B3 Ogah Bayangi Anaknya Terjun Bermusik

Fimela.com, Jakarta Butuh waktu lama bagi Nola B3 meyakinkan diri membolehkan anaknya, Adila Rafa Naura Ayu terjun ke dunia musik. Pasalnya, saat itu dia masih belum percaya Naura punya keinginan besar di musik. Jangankan bernyanyi di hadapan banyak orang, untuk menghibur keluarga saja dia enggan.

Hingga suatu ketika, Naura ngotot minta tampil dalam sebuah acara charity. Dari situ Nola meminta Naura untuk membuktikan keseriusannya dengan gita berlatih. Nola enggan dicap aji mumpung memanfaatkan kiprahnya di industri musik dan menjadikan sang anak mengikuti jejaknya.

"Karena kalau aku ajarkan, nanti dibilang saya yang bayang-bayangi dia. Kebetulan anaknya ngotot. Lagu pertama yang dia pelajari Some Where Over The Rainbow. Pas umur 6 tahun ada acara charity dia ngotot mau nyanyi," papar Nola B3 di kawasan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (2/11/2015).

Naura dan Nola B3 (Galih W. Satria/Bintang.com)

"Pernah dia ngotot ikut casting. Saya bilang kalau mau ikut casting jalan sendiri, dan ternyata dia lolos. Casting keduanya akting, dan saya enggak ajarkan juga. Dia lolos lagi. Casting ketiga juga begitu, dia lolos. Dari sekian ratus Naura termasuk 10 anak yang lolos dan dia yang paling kecil. Dari situ dia menunjukkan ke mamanya bahwa dia serius," lanjut Nola bercerita.

Menurut Nola, tidak mudah menggeluti dunia musik, apalagi untuk seusia Naura. Selain membutuhkan komitmen tinggi, sang anak juga harus mengorbankan waktu liburnya untuk kegiatan musik. Hal itulah yang membuat Nola butuh waktu lama untuk meyakinkan diri.

"Aku meyakinkan diri selama dua tahun. Karena enggak mudah terjun di dunia ini. Ketika nyanyi, buat recording, kamu pasti akan capek. Karena weekend biasanya jalan-jalan harus dikorbankan," ungkapnya.

Naura (Galih W. Satria/bintang.com)

Kini, usaha dan kegigihan Naura pun mulai membuahkan hasil. Siapa yang menyangka dalam kurun waktu setahun namanya sudah mulai diperhitungkan. Album 'Dongeng' milik Naura didaulat sebagai karya terbaik versi Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2015. Bahkan belum lama ini Naura juga sukses menggelar konser bertajuk 'Dongeng'.

"Naura baru 1 tahun di industri dan baru 1 tahun juga albumnya keluar. Buat saya bebannya itu cukup besar karena enggak mudah membuat semua ini. Akhirnya kita bikin album, dalam waktu setahun akhirnya bisa bikin konser. Kemarin album 'Dongeng' jadi album terbaik juga, akhirnya percaya diri aku semakin kuat," tandas Nola B3.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading