Sukses

Entertainment

Demi Kartini, Dian Sastrowardoyo Siap Jelajahi Belanda

Fimela.com, Jakarta Sekitar dua pekan proses syuting film Kartini dilakukan di Yogyakarta. Sebelum Kota Gudeg, film besutan Hanung Bramantyo ini diketahui terlebih dulu melakukan syuting di Jakarta. Usai dua kota besar di Indonesia itu, rencananya Dian Sastrowardoyo dan tim produksi film Kartini akan bertolak ke Belanda untuk syuting lanjutan.

Hal ini dikemukakan langsung oleh Dian lewat akun Instagramnya. Ibu dua anak itu menuliskan, proses syuting tahap dua dari film Kartini di Yogyakarta telah rampung dilakukan. Diakui Dian, segala kemampuan akting dari para pemain, termasuk dirinya, telah 100 persen tercurahkan untuk film yang diproduseri Robert Rony tersebut.

 

Yes!!!! Alhamdulillah stage two dari shooting #FilmKartini di Jogja rampung sudah..., rasanya emosi kami dan kemampuan kami sebagai pemain bener bener diperas habis habisan. Dan ide Bu Christine boleh juga.., akhirnya kami siram pak sutradara @hanungbramantyo dan pak producer @robertronny yang selama ini ngerjain kami dengan adegan adegan berat. Doakan kami yang masih akan melanjutkan proses shooting selanjutnya di 'negara olanda'. Bagi teman teman crew Jogjakarta dan Jakarta, teman teman pemain yg luar biasa dedikasinya, terimakasih dari lubuk hati yang paling dalam, terimakasih atas kerjasama dan persahabatannya.🙏🙏🙏 @septriasaacha @ayushita @sumargodenny @bidikanlensa dan banyak lagi yang saya gak afal apa account instagramnya. Sekali lagi terimakasih...

A photo posted by Dian Sastrowardoyo (@therealdisastr) on

Ia pun meminta doa dari penggemarnya untuk proses syuting selanjutnya di Negara Olanda atau Belanda. Dian juga berterima kasih kepada seluruh tim dan pemain dari film Kartini yang telah membantunya selama proses syuting di Yogyakarta dan Jakarta.

Selain dituntut fasih berdialek Jawa, Dian juga diwajibkan berbicara dalam bahasa Belanda sebagai Raden Ajeng Kartini. Untuk bisa menguasai kedua bahasa itu pun bukan perkara gampang untuk seorang Dian Sastrowardoyo yang sudah cukup lama bergelut di dunia akting. Ia diharuskan menguasai 64 kalimat dalam bahasa Belanda.

Pemeran film Kartini. Foto: Instagram (@hanungbramantyo)

"Adat istiadat Jawa dibantu Dapur Film sediakan sumber untuk ngomong Jawa. Bahasa Belanda, ya Allah om Hans itu gurunya. Ada sekitar 64 Ayat (kalimat) bahasa Belanda yang harus saya ucapkan dan memahami artinya," ucap Dian.

Selain Dian Sastrowardoyo, film Kartini juga dibintangi oleh Acha Septriasa, Ayushita, Christine Haki, Deddy Sutomo, Reza Rahadian, Nova Eliza, Rianti Cartwright, Denny Sumargo dan masih banyak lagi. Rencananya, jadwal rilis akan bertepatan dengan hari lahir dari sang pejuang emansipasi wanita, yakni 21 April 2017 mendatang. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading