Sukses

Entertainment

Amanda Manopo Masuk Aktris Utama Paling Ngetop SCTV Awards 2016

Fimela.com, Jakarta Pemain utama Mermaid in Love, Amanda Manopo menjadi salah satu nominator dalam kategori aktris utama paling ngetop SCTV Awards 2016. Dia bersaing dengan Angel Karamoy, Nabila Syakieb, Naysila Mirdad, dan Nikita Willy. Aktingnya sebagai putri duyung gaul banyak menghibur penonton.

Kisah Mermaid in Love dibuka dengan adegan perkenalan seorang putri duyung cantik nan gaul bernama Ariel (Amanda Manopo). Dia sangat suka membawa-bawa ponsel yang dikalungkan di lehernya. Ariel terobsesi pada kehidupan manusia biasa. Ia juga menyukai seorang cowok yang kerap datang ke pantai tempat Ariel tinggal.

Daftar lengkap nominasi SCTV Awards 2016.

Gaya manja Amanda ketika menjadi putri duyung dan remaja putri yang kasmaran sangat mudah diingat. Amanda lahir 6 Desember 1999, dia merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Sebenarnya, Amanda sudah banyak membintangi sinetron dan FTV. Namun sinetron yang nemempatkannya sebagai pemain utama baru Mermaid in Love.

Pengorbanan Amanda Manopo demi sinetron Mermaid in Love tak hanya dalam aktingnya sebagai Aril, sosok putri duyung gaul yang ingin menjadi manusia dan mendapatkan cinta sejatinya dari kaum Adam. Demi sinetron yang juga diperankan oleh Angga Yunanda, Rebecca Klopper, Syifa Hadju, Reyn Aldi Putra, dan Arlold Leonard itu, Amanda rela meninggalkan kebersamaan bersama keluarganya.

Saat awal produksi, ia terpaksa harus mondar mandir dari Ciledug ke lokasi syuting. Tentu bukan hal yang mudah karena jarak yang jauh serta macet yang sangat parah.

SCTV Awards 2016 (Doc: SCTV)

"Iya, aku jadi anak kosan, supaya gak capek di jalan. Jadi kalo pulang pagi bisa langsung pulang, istirahat. Kalau ada callingan jam 10 pagi bisa langsung jalan," kata Amanda saat ditemui di lokasi syuting sinetron Mermaid in Love.

Menjadi putri duyung diakui oleh Amanda terasa cukup berat. Pasalnya, ia harus banyak syuting di dalam air. Bahkan, Amanda mengaku sempat berendam di dalam air selama 24 jam demi syuting sinetron ini. Seperti dilansir dari media sosial miliknya, Amanda mengaku sempat direndam selama 24 jam.

Untuk memberikan dukungan kepada Amanda Manopo, Anda bisa menyampaikan dukungan lewat SMS dan Twitter. SMS: Ketik KODE SMS (spasi) NAMA AKTOR kirim ke 97288 atau TWITTER: Ketik KODE TWITTER (spasi) NAMA AKTOR mention ke @SCTV_ kode nominator untuk Kategori Artis Utama Paling Ngetop SCTV Awards adalah SA3.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading