Sukses

Entertainment

Saran Aura Kasih Sebelum Nonton Film Keluarga Tak Kasat Mata

Fimela.com, Jakarta Film horor Keluarga Tak Kasat Mata akan segera tayang di bioskop dalam waktu dekat. Bagi mereka yang ingin menyaksikan film yang diadaptasi dari kisah nyata yang terjadi di Yogyakarta tersebut, salah satu pemainnya, Aura Kasih memiliki saran agar bisa menikmati cerita film gubahan Hedy Suryawan tersebut.

Memang, sebelum diangkat menjadi sebuah film layar lebar, cerita Keluarga Tak Kasat Mata sudah terlebih dulu dibagikan lewat tread di Kaskus dan buku. Aura Kasih pun menilai, agar sebaiknya membaca dulu cerita di novel maupun Kaskus sebelum menonton filmnya.

Melihat Sepintas tentang Kisah Keluarga Kasat Mata (istimewa)

"Baca dulu jga nggak apa-apa supaya kita lebih tau karakter-karakter yang ada di film itu. Tapi balik lagi boleh berekspektasi, kan visual dan imajinasi kita kan beda," ujarnya saat konferensi pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017).

"Tapi serunya kalau aku udah baca duluan, jadi kita nyari si karakter ini yang mana sih, banyak excitement-nya untuk aku. Mana nenek-nenek mukena itu, oh ini si itu ya," tambahnya.

Aura Kasih yang berperan sebagai Rere dalam film tersebut pun yakin jika film Keluarga Tak Kasat Mata bisa meraih kesuksesan. Terlebih, saat dibagikan di forum diskusi Kaskus, cerita milik Bonaventura Genta itu pun sudah meraih minat 11 Juta pembaca.

"Kita nggak mau bandingkan dengan (film horor) yang lain karena masing-masing punya treatment sendiri. Tapi kenapa harus nonton karena aku yakin dari 11 juta orang yang pernah baca pasti mau nungguin ini, karena imajinasi kita divisualisasikan. Kita pengin tau karakter ini kayak gmana sih. Kami ngasih sesuatu yang baru dan apa adanya, terus basic-nya true story," tandasnya.

Saran Aura Kasih Sebelum Nonton Film Keluarga Tak Kasat Mata

Menurut Aura, hal yang membuat dirinya tertarik untuk bermain film yang diadaptasi dari novel itu lantaran ceritanya yang berdasarkan kejadian nyata. "Ini based on true story dan aku lihat pemain-pemainnya, sutradaranya, liat PH-nya juga, boleh deh karena ini ceritanya bagus. True story sih ya dan ini pengalaman penulis sendiri," ungkap Aura Kasih, Kamis (9/11/2017).

Berperan sebagai Rere, seorang gadis indigo yang mampu berinteraksi dengan makhluk dari dunia lain, pelantun lagu Mari Bercinta itu bercerita mengenai proses pendalaman karakter yang ia perankan.

 

 

Saran Aura Kasih Sebelum Nonton Film Keluarga Tak Kasat Mata

Menjadi tokoh Rere, yang dalam ceritanya merupakan sosok perempuan yang mampu berkomunikasi dengan makhluk di alam lain nyatanya tak membuat nyali pelantun lagu Mari Bercinta itu ciut. Bahkan, Aura kasih mengakui sebelum memulai proses syuting dirinya diberi kesempatan untuk berkomunikasi dengan makhluk halus gina mendalami karakternya.

"Aku lebih baca sih, aku kan berperan sebagai Rere kalau orang baca (novelnya) orang sih tau karakter aku. Aku juga banyak nanya karena ini film horor pertama. Aku nanya-nanya gimana peranin orang indigo," terangnya.

Film Keluarga Tak Kasat Mata sendiri akan mulai tayang di bioskop pada 23 November 2017 mendatang. Selain Aura Kasih, film tersebut juga diperankan oleh Deva Mahenra, Ganindra Bimo, Miller Khan, Wizzy, dan beberapa nama populer lainnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading