Sukses

Entertainment

Baru Sehari Tayang, Wiro Sableng Sudah Raih 187 Ribu Penonton

Fimela.com, Jakarta Wiro Sableng memang termasuk film Indonesia paling ditunggu di tahun ini. Film yang dibintangi Vino G. Bastian sudah tayang di bioskop mulai 30 Agustus kemarin.

Lalu berapa jumlah penonton film produksi Lifelike Pictures dan 20th Century Fox itu di hari pertama pemutarannya? Hasilnya bisa dibilang cukup mengejutkan. Seperti dilansir dari akun twitter resmi Lifelike Pictures, Wiro Sableng sudah berhasil meraih 187.000 penonton! Hasil ini membuat Wiro Sableng jadi film Indonesia yang meraih penonton terbanyak kedua di hari pertama perilisannya di tahun ini.

Rekor terbanyak masih dipegang Dilan 1990 yang meraih 225 ribu penonton di hari perdana penayangannya. Sedangkan rekor terbanyak sepanjang masa masih dipegang Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 yang mendapatkan 313 ribu penonton di hari pertama pemutarannya.

Bisa dibilang keputusan untuk memajukan jadwal rilsi film yang diadaptasi dari buku berjudul sama ini termasuk jitu.  Wiro Sableng sebelumnya direncanakan tayang pada September 2018. Namun pihak Lifelike Pictures dan 20th Century Fox memilih memajukan jadwal rilis.

Dalam sebuah jumpa pers pada Mei lalu, Sheila Timothy sebagai produser mengumumkan film Wiro Sableng akan tayang pada Agustus 2018. Pemilihan Agustus karena pada bulan ini persaingan dengan film asing dan lokal tidak terlalu keras berbenturan.

Hasilnya ternyata sangat memuaskan. Dengan raihan 187 ribu penonton di hari pertama, angka sejuta penonton sepertinya akan didapat dalam waktu tak kurang dari seminggu. Lalu berapakah jumlah total penonton film Wiro Sableng nantinya? Menarik untuk ditunggu.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading