Sukses

Health

Hidup Makin Tenang, 5 Tipe Self-Care untuk Cegah Stres Berlebihan

Fimela.com, Jakarta Dalam keseharian kita akan dihadapkan pada banyak kegiatan dan aktivitas. Di tengah semua kesibukan yang ada, kadang ada situasi yang membuat kita tertekan dan stres. Saat sudah stres, hidup jadi tak nyaman dan membuat kita gampang gelisah.

Agar tak stres berlebihan, kita bisa mempraktikkan self-care. Self-care atau perawatan diri, seperti yang dilansir dari laman verywellmind.com, merupakan proses multidimensi dan multifaset dari keterlibatan yang bertujuan dalam strategi untuk menunjang fungsi yang sehat dan meningkatkan kesejahteraan. Dengan kata lain, istilah ini mengacu pada tindakan yang dilakukan seseorang untuk meningkatkan kesehatan fisik, mental, dan emosional. Secara umum, ada lima tipe self-care yang bisa dicoba dan dipraktikkan untuk mencegah stres berlebihan.

 

1. Physical Self-Care

Rawat kondisi fisik dengan baik. Sebab ada koneksi kuat antara tubuh dan pikiran kita. Saat kita bisa merawat tubuh dan kondisi fisik dengan baik, maka kita bisa merasa lebih baik. Tindakan rawat diri ini bisa meliputi mendapat tidur yang cukup, olahraga rutin, dan memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisi tubuh.

2. Social Self-Care

Bersosialisasi juga merupakan salah satu bentuk perawatan diri. Meluangkan waktu untuk bersosialisasi dengan teman, sahabat, dan orang terdekat bisa sangat menunjang kesehatan mental kita. Kita pun bisa menyesuaikannya dengan preferensi dan kebutuhan kita masing-masing untuk bisa terhubung dengan orang lain.

3. Mental Self-Care

Perawatan diri ini mencakup hal-hal yang bisa menjaga pikiran kita tetap tajam. Belajar hal baru, menonton film, membaca buku, atau mengerjakan teka-teki bisa menjadi bentuk perawatan diri untuk menunjang kestabilan mental.

 

4. Spiritual Self-Care

Gaya hidup yang melibatkan agama atau spiritualitas secara umum adalah gaya hidup yang lebih sehat. Melakukan meditasi, menghadiri acara keagamaan, berdoa, dan berbagai aktivitas spritual bisa berdampak positif pada kondisi tubuh dan pikiran kita.

5. Emotional Self-Care

Marah, sedih, dan gelisah merupakan jenis-jenis emosi yang membuat kita tak nyaman. Di sini kita perlu mempraktikkan perawatan diri yang dapat membantu kita mengenali dan mengekspresikan perasaan kita dengan teratur dan aman. Mencurahkan isi hati dan perasaan ke orang terdekat atau melakukan aktivitas yang dapat membantu kita memproses emosi kita bisa berdampak sangat positif pada kestabilan emosi kita.

Kita bisa memilih bentuk self-care yang sesuai dan cocok dengan diri kita. Semoga dengan senantiasa melakukan tindak perawatan diri yang tepat, kita bisa menjalani hidup dengan lebih nyaman tanpa stres berlebihan.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading