Sukses

Health

Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Tubuh dan Mental dengan Praktik Yoga

Fimela.com, Jakarta Yoga adalah sebuah praktik olahraga dan meditasi yang berasal dari India. Praktik yoga semakin populer di seluruh dunia dan diakui oleh banyak orang sebagai cara yang efektif untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental.

Dilansir dari Yoga Journal, praktik yoga melibatkan gerakan-gerakan tubuh, pernapasan, dan meditasi yang dirancang untuk meningkatkan kesehatan fisik, mental, dan spiritual. Selain itu, yoga juga memiliki banyak manfaat pada kesehatan tubuh yaitu menigkatkan fleksibilitas dan keseimbangan tubuh, meningkatkan kesehatan jantung, mengurangi stres dan kecemasan, meningkatkan kualitas tidur, serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Yoga memiliki banyak jenis, mulai dari yang lebih fokus pada gerakan fisik hingga yang lebih fokus pada meditasi dan spiritual. Jenis yoga terdiri dari Hatha yoga yang memfokuskan gerakan fisik, Vinyasa yoga yang memfokuskan pada gerakan yang koordinatif dengan pernapasan, Kundalini yoga yang lebih fokus pada meditasi dan spiritualitas, dan sebagainya.

Yoga dapat dilakukan di rumah dengan ataupun mengikuti kelas yoga yang diselenggarakan. Namun, bagi kamu yang baru pertama kali yoga, sebaiknya kamu mengetahui terlebih dulu informasi terkait yoga untuk pemula, termasuk tips dalam melakukannya. Hal ini bertujuan agar manfaat yoga bisa kamu rasakan secara optimal.

Tingkatkan kesehatan tubuh dan mental di Alchemy Yoga and Meditation Center

Alchemy Yoga and Meditation Center (AYMC) menawarkan latihan untuk mencari peneguhan hidup yang radikal dan berakar dari tradisi Kashmir Shaivism. AYMC merupakan mitra Alchemy Bali, perusahaan terkemuka yang bergerak di bidang pariwisata di Ubud, yang mengembangkan gaya hidup sehat sejak tahun 2011.

Dilansir dari Alchemyyogacenter.com, AYMC menerapkan yoga tradisional warisan masa lalu yang dipadukan dengan kebutuhan gaya hidup modern masa kini. AYMC memiliki latihan yoga yang mudah diikuti oleh pemula serta memiliki relevansi dengan para praktisi yoga modern. Setiap sesinya juga dikaitkan dengan unsur-unsur alam, yakni bumi, air, api, dan udara.

AYMC menjadi tempat untuk mencari ketenangan, memperdalam latihan yoga, serta menjalin hubungan dengan komunitas dan individu lain yang dengan aliran falsafah yang sama. Selain itu, terdapat fasilitas yang menunjang proses kegiatan yoga seperti ruang untuk belajar, berlatih, dan ikut menjadi bagian dari sebuah komunitas.

AYMC juga terkenal dengan memiliki tempat yang hijau dan indah, serta bangunan berasitektur ramah lingkungan.  Selain yoga, AYMC juga memberikan pengalaman holistik yang mencakup toko yoga, kebun permakultur, dan Alchemy Restaurant yang menyajikan menu sehat vegetarian.

AYMC memiliki keunikan yang berbeda dari tempat pelatihan yoga lainnya. Disini kamu akan mempelajari praktik dan latihan terkait yoga yang bisa diterapkan dan disalurkan dalam gaya hidup sehari-hari sehingga bisa mencapai keseimbangan dalam hidup.

Alchemy Yoga and Meditation Center memiliki fasilitas dan kegiatan yang menarik

Di AYMC, kamu juga akan mempelajari seputar tradisi warisan masa lalu dengan latihan rohani yang unik, serta diperkuat dengan jaringan komunitas yang mendukung peserta untuk bisa lebih dekat dalam hubungan dengan orang lain maupun dengan diri sendiri.  AYMC juga memahami bahwa setiap individu itu unik dan memiliki kebutuhannya masing-masing.

Guru dan instruktur di AYMC pun siap memberikan pendidikan dan pembinaan yang disesuaikan dengan kebutuhan latihan individu, sehingga individu tersebut dapat bertumbuh dan berkembang dalam yoga secara optimal. Oleh sebab itu, AYMC menawarkan berbagai jenis kelas dan jenis yoga yang dapat diikuti oleh peserta untuk memenuhi kebutuhannya

Ajaran di AYMC didasarkan pada tiga elemen penting dalam perjalanan hidup seseorang untuk dapat menemukan dirinya sendiri, yakni belajar, berlatih, dan bersatu dalam komunitas. AYMC meyakini bahwa menjalin hubungan dengan sesama akan membantu memahami diri sendiri. Selain itu, komunitas dalam sasana yoga ini juga menjadi sarana dimana semua orang dapat bergabung untuk saling berbagi, saling memberikan dukungan, dan saling menginspirasi satu sama lain.

Alchemy Yoga and Meditation Center menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin memperdalam ilmu yoga, menjalin hubungan dengan komunitas yang sehat, atau memulai sebuah perjalanan untuk menemukan diri sendiri. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa mengunjungi https://alchemyyogacenter.com 

 

*Penulis: Amelia Septika

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading