Sukses

Health

Sedang Merencanakan Kehamilan, 6 Makanan Ini Bisa Bantu Kamu Wujudkan Keinginan

Fimela.com, Jakarta Perlu diketahui jika makanan berkontribusi tinggi pada kesuburan seseorang. Dengan asupan makanan yang bergizi, tentu kesuburan seseorang bisa lebih tinggi, sehingga sempurna diketahui bagi pasangan yang tengah menjalankan program hamil

Kekurangan selenium, dan zinc, bisa menurunkan kesuburan seseorang. Oleh sebab itu, cek di sini, makanan apa saja yang baik dikonsumsi saat menjalani program hamil. 

1. Buah jeruk

 Buah jeruk adalah sumber vitamin C, yang dapat membantu menstabilkan ovulasi dan mendorong pelepasan sel telur. Tak hanya itu, jeruk juga kaya akan kandungan kalsium, potasium, dan folat yang berguna untuk meningkatkan kesuburan. Jeruk bahkan mengandung poliamina putresin, yang dapat meningkatkan kesehatan sel telur dan semen. Penelitian telah menunjukkan bahwa putresin dapat menurunkan cacat kromosom pada telur yang diovulasi sebesar 50 persen.

 

2. Susu penuh lemak

Susu atau produk susu termasuk makanan yang dapat meningkatkan kesuburan. Susu terbukti kaya akan lemak jenuh atau lemak sehat yang sangat bermanfaat bagi kesuburan. Susu juga merupakan sumber vitamin larut lemak yang baik, termasuk vitamin A, vitamin E, vitamin D, vitamin K, dan vitamin K 2.

3. Tomat

yang dimasak Tomat kaya akan nutrisi likopen, antioksidan kuat yang dapat membantu menambah kesuburan. Likopen telah dipelajari secara ekstensif untuk peran potensial dalam meningkatkan kesuburan pria. Suplemen likopen bahkan telah diteliti sebagai pengobatan yang memungkinkan untuk mengatasi infertilitas pada pria karena dapat meningkatkan kesehatan sperma. Namun, ketimbang tomat mentah, tomat matang dianggap memiliki kandungan likopen lebih banyak. Jadi, ketika ada pasangan yang sedang menjalankan program hamil, pilihlah resep tomat matang seperti sup dan semur tomat, saus tomat, maupun tomat panggang untuk meningkatkan kesuburan. 

4. Kacang-kacangan

Kacang dan lentil merupakan sumber serat dan folat yang sangat baik. Keduanya sangat penting untuk menjaga keseimbangan hormon yang sehat. Lentil juga mengandung polyamine spermidine tingkat tinggi, yang dapat membantu sperma membuahi sel telur. Lentil dan kacang-kacangan juga kaya protein, yang dapat membantu meningkatkan ovulasi yang lebih sehat.

5.  Buah delima 

Delima telah lama dikaitkan dengan kesuburan dan kelahiran. Delima sarat dengan antioksidan yang dapat meningkatkan kualitas sperma. Dalam sebuah studi pada 2014, 70 pria dewasa yang tidak memiliki sperma cukup sehat untuk disumbangkan ke bank sperma, setelah melakukan pengobatan tiga bulan dengan ekstrak buah delima dan bubuk akar galanga, motilitas sperma mereka meningkat 62 persen.

 

6. Pisang

Pisang termasuk buah yang mengandung vitamin B6 yang dapat membantu pertumbuhan sperma dan mengatur agar tetap stabil.

 

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading