Sukses

Lifestyle

Ternyata Hanya Butuh Sekian Jam untuk Menciptakan Persahabatan Langgeng

Fimela.com, Jakarta Persahabatan bisa dibilang adalah ikatan sosial yang dibutuhkan setiap manusia. Karena sebagai makhluk sosial, kita tak bisa hidup sendirian, tak mengherankan jika kita butuh teman-teman yang bisa bertahan jangka panjang dalam kehidupan.

Tapi pernahkah penasaran, berapa lama kira-kira kita bisa membangun pertemanan yang kemudian bisa naik level jadi persahabatan? Selama ini kita tahu bahwa persahabatan itu butuh waktu sekian tahun untuk dibangun. Tapi benarkah selama itu?

Menjalin persahabatan dalam 200 jam

Disimpulkan oleh Jeffrey A. Hall dalam penelitiannya yang diterbitkan dalam Journal of Social and Personal Relationships bahwa dibutuhkan waktu antara 40-60 jam bagi seseorang untuk bisa mengenal seseorang, sebanyak 80-100 jam untuk menjadikan orang tersebut teman, dan lebih dari 200 jam dihabiskan bersama sebelum seseorang bisa dianggap sahabat.

Dalam penelitian yang dilakukan dalam dua kali survei terhadap 355 orang dewasa selama enam bulan dan 112 mahasiswa baru sebelum mengenal banyak orang, ia menemukan bahwa semakin banyaknya waktu yang dihabiskan dengan orang tertentu, komunikasi dan interaksi intens mampu menumbuhkan kedekatan sehingga orang-orang tersebut merasa nyaman dan mulai menganggap teman, bahkan sahabat.

Wah, jadi coba ingat-ingat kembali hubunganmu dengan sahabatmu, Sahabat Fimela. Apakah secepat itu kalian bisa saling bersahabat?

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading