Sukses

Lifestyle

Hidup Jalan di Tempat, 8 Cara Efektif Ini Bakal Bantu Kamu Maju

Fimela.com, Jakarta Diam di tempat, mungkin adalah frasa yang menyedihkan sekaligus menakutkan buat sebagian orang. Pasalnya, diam di tempat berarti kamu tak maju, tak juga mundur. Kamu sangat ingin untuk melangkah, tapi karena berbagai alasan, langkah itu terhenti. Kamu kerap menoleh ke belakang, tapi tak juga mundur sejenak demi masalah yang harusnya terselesaikan. 

Tanpa derap langkah, tak juga makna yang kamu dapat. Meskipun tak terlihat berbahaya untuk masa depanmu, tapi jalan di tempat sebenarnya sama bahayanya dengan memilih jalan yang salah. Atau justru malah mundur, lari dari masa depan. Meskipun begitu, kamu tak perlu bersusah hati dan menambah beban pikiran. Satu-satunya yang harus kamu lakukan adalah melangkah. Tapi untuk menggerakkan tungkai kakimu yang terasa berat, ada beberapa cara ampuh dari Thought Catalog. 

Kenali dan pahami dulu apa yang membuatmu  merasa takut. 

 

A photo posted by 🌺🌻 Becca 🌻🌺 (@boobabk) on

Kegagalan memang akan menunggu di depan, tapi gagal lebih baik dari tidak melakukan apa pun. 

Meskipun berat dan gagal berkali-kali, kamu akan belajar banyak hal selama di perjalanan. 

Perangi ketakutan dengan aksi. Kamu harus melakukan sesuatu, bukan hanya berpikir. 

Lupakan dulu target besar dalam hidupmu. Naiklah tangga dan resapi setiap langkah. 

 

A photo posted by @goodcall357 on

Jangan pernah terlena ketika kepuasan menghampiri. Ada banyak hal lain yang harus kamu capai. 

 

A photo posted by Daria 🌙 (@dchernyshova69) on

Teruslah melangkah tanpa henti. Meski berat dan memakan waktu yang sangat lama, pada akhirnya kamu akan sampai juga. 

 

A photo posted by @le_alikante on

Pelan-pelan. Semua butuh proses. Makan dan mencerna makanan pun butuh proses. Begitu juga dengan kehidupan dan kesuksesan. 

 

A photo posted by Mark (@hodgmeister247) on

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading