Sukses

Lifestyle

Flakka, Narkoba Jenis Baru yang Buat Manusia Seperti Kesurupan

Fimela.com, Jakarta Kalau soal narkoba jenis baru yang bernama I-Doser mungkin kamu sudah pernah dengar, lalu bagaimana dengan flakka? Dilansir dari CNN, kasus flakka ditemukan pada 2015 lalu di Florida, Ohio, dan Texas. Flakka dikenal dengan nama ‘gravel’ atau ‘kerikil’ karena bentuknya yang sangat kecil serta warna-warni seperti yang biasa digunakan untuk menghias bagian bawah akuarium.

Untuk penamaannya sendiri, flakka merupakan bahasa Spanyol yang berarti seorang wanita langsing dan cantik. Flakka terbuat dari senyawa yang disebut alpha-PVP, ‘sepupu’ bahan kimia cathinone, lalu obat amphetamine seperti yang ditemukan dalam garam mandi. Konselor terapi obat di kantor polisi Fort Lauderdale Don Maines mengungkapkan jika banyak orang yang menggunakan flakka karena harganya yang sangat murah.

“Seorang pecandu flakka menggambarkan obat ini sebagai ‘kegilaan lima dolar’. Jadi mereka tetap ingin mencobanya karena harganya sangat murah,” jelas Don Maines. Salah seorang mantan pengguna flakka, Leroy Strothers (33 tahun) mengungkapkan setelah mengonsumsi obat tersebut ia merasa seperti diikuti oleh geng Haiti.

“Saya merasa delusi dan berhalusinasi,” ungkap Strothers. Beberapa video yang merekam aksi para pecandu flakka memperlihatkan bagaimana kegilaan yang dilakukan oleh mereka, ada yang berlari tanpa memakai pakaian, ada yang menabrakkan diri ke mobil, atau marah-marah seperti orang yang sedang kesurupan. Ya, mereka yang tengah berada di bawah pengaruh flakka tak segan untuk melukai diri mereka sendiri.

Namun sayangnya tiap tahun pengguna flakka memang terus bertambah. Dari bukti yang disita oleh polisi Florida mengungkapkan pengujian lab terkait flakka pada tahun 2013 hanya berjumlah 38 orang, sedangkan pada 2014 jumlahnya meningkat menjadi 228 orang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading