Sukses

Lifestyle

Malangnya, Perempuan Ini Meninggal Terhempas Dari Roller Coaster

Banyak orang suka menantang adrenalin dengan menaiki wahana yang diperuntukkan bagi mereka yang 100% sehat dan tidak memiliki penyakit jantung. Banyak wahana permainan di taman hiburan besar yang diciptakan untuk membuat yang menaikinya merasakan sensasi adrenalin berpacu. Sebut saja tornado, roller coaster dan flying swing. Walau sudah berlisensi dan dinyatakan aman, namun sayangnya wahana berbahaya seperti ini berpotensi merenggut korban jiwa.

Salah satu taman hiburan besar yang memiliki wahana roller coaster berbahaya adalah Taman hiburan Enam Bendera (Six Flags) di Negara Bagian Texas, Amerika Serikat. Roller coaster ini memiliki lengkungan tajam dan kecepatan yang sangat tinggi. Hari minggu (21/7) wahana ini membuat seorang wanita yang menaikinya harus meregang nyawa.

Wanita ini jatuh dari roller coaster dan terhempas. Sungguh malang, nyawanya tidak dapat diselamatkan karena kepalanya terbentur hebat. Seorang pengunjung Six Flags memberitahukan lokasi wanita itu terhempas dari roller coaster. Entah bagaimana bisa wanita itu terhempas, penyebabnya masih belum diketahui.

Juru bicara taman Sharon Parker menegaskan penyelidikan tengah berlangsung dan belum ditetapkan apakah korban sudah tewas sebelum jatuh atau tidak. Karena menurutnya bisa saja wanita tersebut sudah meninggal saat sedang menaiki wahana sehingga tubuhnya yang sudah tidak bernyawa terhempas. Para penumpang roller coaster itu berkata bahwa sepertinya adalah yang salah dengan sabuk pengaman wanita yang terjatuh itu. Seharusnya ketika dirapatkan, terdengar bunyi klik dua kali.

Namun menurut Carmen Brown, penumpang roller coaster yang duduk di sebelah wanita tadi berkata dirinya hanya mendengar bunyi klik satu kali. Hal ini bisa saja yang menyebabkan wanita malang ini jatuh dari roller coaster.

Maut bisa ada di mana saja ladies. Namun bila bisa berhati-hati dan cermat ketika menaiki wahana maka bisa menghindari kejadian buruk yang tidak diinginkan. Walau begitu, seharusnya wahana berbahaya seperti ini tidak perlu dinaiki demi keselamatan bersama.

BACA JUGA

Di Pakistan, Wanita Shopping Harus Ditemani Keluarganya Lho!

Brandy Korman Dan Cerita Keislamannya Pasca Tragedi 11 September

Ternyata 50% Wanita Gemar Dandan Saat Mengemudi

Diet Berhadiah Emas, Hanya Ada di Dubai

Dewi Meninggal Dunia Karena Mukena Tersangkut Kabel

(vem/sya)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading