Sukses

Lifestyle

Ramalan Feng Shui Indonesia 2014 (Part 3)

Bagaimana ramalan feng shui Indonesia 2014? Dilangsir dari jeniefengshuionline.com, masalah akan terjadi jika berhubungan dengan shio Macan, shio Kelinci yaitu tahun 1998 (Macan Tanah), 1999 (Kelinci tanah). Periode Shio Macan terdahulu yang juga pernah terjadi masalah adalah di tahun 1986 (Macan Api) dimana terjadi devaluasi terhadap nilai mata uang Indonesia yang juga merupakan masalah besar bagi negara Indonesia.

Beberapa periode Pemilihan Umum telah dilalui Negara Indonesia, ada peluang memang berhubungan dengan Tahun Macan dan Kelinci misalnya 1999 ada sedikit pergolakan. Namun untungnya di tahun 2009 (Kerbau Tanah) pemilu berlangsung baik. Karena pada dasarnya secara umum Indonesia bershio Ayam dan tahun diselenggarakannya pemilu tahun Kerbau. Masih merupakan rumpun komunikasi yang cukup baik. Meski memang apapun yang terjadi di mulai di tahun kerbau cenderung harus berat.

Sebentar lagi Pemilu Negara Indonesia akan dilaksanakan di Tahun 2014 (Tahun Kuda Kayu). Secara keselarasan umum Negara Indonesia yang terlahir di tahun Ayam harus memutuskan di Tahun Kuda ada peluang komunikasi kurang seimbang dan agak tidak mudah. Apalagi terdukung di Tahun Kuda aura keseluruhan harus kerja keras, lelah, serta karena unsur dasar Shio kuda adalah api, maka ada peluang emosi. Memang aura umum semua yang dimulai dengan Tahun Kuda ada peluang harus bersiap menghadapi tantangan dan kerja keras.

Bagi Negara Indonesia yang ber Shio Ayam akan mengadakan pemilu tahun 2014 harus lebih sabar dalam mengkomunikasi kan segala hal, jangan mudah terpancing emosi serta tidak boleh manja (selalu ingin di dukung). Ada peluang secara umum komunikasi bagi negara Indonesia tahun 2014 tidak mudah, banyak peluang terjadi salah paham.

Oleh: Arina Anggraini

(vem/)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading