Sukses

Lifestyle

3 Langkah Membuat Kaldu yang Sedap dari Sayap Ayam

Fimela.com, Jakarta Ingin menikmati kuah kaldu yang sedap tapi hanya punya stok sayap ayam? Tenang saja. Kita bisa menggunakan sayap ayam dengan menambahkan beberapa bahan untuk menghasilkan kuah kaldu yang enak.

Tidak terlalu sulit kok membuatnya. Berikut tiga langkah yang bisa diikuti untuk membuat kaldu yang enak dari sayap ayam. Langsung saja simak di sini, ya.

1. Ayam Ditumis dengan Bumbu

Bahan-bahan yang perlu disiapkan, antara lain:

  • 8 potong sayap ayam, dicuci bersih
  • 6 siung bawang putih, dicincang
  • 1 1/2 sdm garam kasar
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 3 cm jahe, digeprek
  • 1 ruas lengkuas, digeprek
  • 1 batang serai, digeprek lalu disimpul
  • 2 sdm minyak kelapa

Sayap ayam dilumuri dengan garam kasar, bawang putih, jahe, lengkuas, serai, dan lada bubuk. Tambahkan minyak kelapa. Masak di panci sambil diaduk-aduk hingga ayam berubah warna.

2. Tuang Air Panas

Siapkan sekitar 3 liter air panas. Tuang ke dalam panci. Naikkan api, lalu didihkan.

3. Masak dengan Api Sedang selama 45 Menit

Setelah air mendidih, kecilkan api. Masak dengan api sedang selama sekitar 45 menit. Kaldu ayam bisa langsung dinikmati. Daging sayap ayam juga bisa langsung dimakan atau dipanggang untuk dijadikan lauk.

Tertarik untuk langsung mencoba membuatnya sendiri di rumah? Semoga info ini bermanfaat, ya.

***

Sudah siap untuk hadir di acara FIMELA FEST 2019? Pilih kelas inspiratifnya di sini.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading