Sukses

Lifestyle

Telinga Tidak Sempurna, Rhys Yarbrough Viral dengan Tutorial Memakai Masker

ringkasan

  • Menggunakan popsocket, Rhys Yarbrough viral denga tutorial memakai masker.
  • Walau tanpa telinga sempurna,Rhys Yarbrough beri pesan menyentuh lewat video tutorial menggunakan masker di TikTok.

Fimela.com, Jakarta Keterbatasan fisik bukanlah akhir dari segalanya. Kisah inspiratif kali ini datang dari perempuan muda bernama Rhys Yarbrough asal Missouri.

Di usianya yang masih muda, 20 tahun, Yarbough dihadapi dengan keterbatasan fisik. Sejak lahir, ia memiliki kondisi Goldenhar Syndrome. Seperti yang dilansir dari Buzzfeed, kondisi ini membuat Yarbrough tidak memiliki telinga yang sempurna.

Telinga sebelah kanan miliknya tidak normal, dengan bentuk yang berbeda, Ia juga telah menjalani 7 kali operasi untuk membentuk telinganya yang memakan waktu lebih dari 11 jam, namun hingga kini masi belum bisa memiliki bentuk telinga yang sempurna.

Viral di TikTok

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by M E N T A L L Y THRILLED🌪 (@mentaltrillnesss) on

" Telinga kanan saya tuli, oleh sebab itu, saya menggunakan bone-anchored hearing aid (BAHA) untuk membantu saya agar bisa mendengar) ungkapnya.

Baru-baru ini, Yarbrough viral di jagad maya pada platform TikTok setelah ia memperlihatkan bagaimana dirinya menggunakan masker. Menurutnya, menggunakan masker membuat ia mengalami kesulitan. Oleh sebab itu, telinga buatan membantunya untuk menjadikan masker terpasang sempurna.

 

Menjawab semua tantangan

Sejumlah orang juga menantang Yarbough untuk mencoba menggunakan PopSocktet, ia menjadikan ini sebuah tantangan media sosial yang menyenangkan.

Tujuan Yarbrough melakukan tutorial dan challenge ini adalah sederhana. Ia hanya ingin setiap orang menggunakan masker di masa pandemi tanpa alasan apapun.

Karena menurutnya, masker sangatlah penting saat ini untuk membantu mengatasi penyebaran virus corona yang masih mewabah. Ia berharap, aksinya bisa dijadikan inspirasi bagi siapapun di masa genting seperti saat ini.

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading