Sukses

Parenting

Manfaat Tidur Siang pada Ibu Hamil Ternyata Luar Biasa

Fimela.com, Jakarta Ibu hamil perlu dapat waktu yang cukup untuk istirahat. Bahkan sangat disarankan untuk tidur siang. Ada penelitian yang menyebutkan bahwa tidur siang pada ibu hamil sangat baik untuk menjaga kesehatan janin dalam kandungan.

Seperti yang dilansir dari thebump.com, manfaat tidur siang pada ibu hamil bisa menurunkan risiko melahirkan bayi lahir dengan berat badan di bawah normal. Dengan kata lain, saat ibu hamil bisa mendapat waktu tidur siang untuk istirahat, maka peluang bayi lahir dengan berat badan ideal akan meningkat.

Para peneliti di Tiongkok memeriksa data dari sedikitnya 10.000 perempuan yang ikut dalam penelitian Healthy Baby Cohort. Sebagai bagian dari penelitian tersebut, mereka diminta menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan kebiasaan tidurnya selama hamil.

Hasilnya, dibandingkan para ibu hamil yang tidak tidur siang, ibu hamil yang tidur siang selama sekitar 1,5 jam memiliki risiko lebih kecil melahirkan bayi berbobot rendah (kurang dari 2,6 kg). Sementara itu, para ibu hamil yang tidur siang selama satu jam juga berisiko rendah melahirkan bayi kecil.

Tidur siang selama 1,5 jam ternyata dianjurkan pada ibu hamil. Sebab ternyata hal ini juga bisa berpengaruh pada kondisi kesehatan bayi yang dilahirkan. Yuk, moms kondisikan tubuh untuk selalu mendapat istirahat cukup setiap harinya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading