Sukses

Parenting

Apa Yang Perlu Dilakukan Ayah Ketika Menghadapi Persalinan

Banyak ayah yang takut ketika menghadapi persalinan. Mereka khawatir apakah nantinya mereka akan bisa dan kuat ketika harus melihat persalinan secara langsung.

Salah satu cara untuk menyiapkan diri menghadapi persalinan adalah dengan mencari tahu tentang apa yang akan terjadi, sehingga sudah mempunyai gambaran. Membaca buku tentang persalinan pasti akan sangat membantu. Bertanya kepada teman tentang pengalaman mereka saat persalinan juga patut untuk dicoba.

Ketika saat persalinan tiba, sang ibu akan merasakan sakit yang lebih dari sebelumnya karena kontraksi yang terjadi lebih kuat dan sering. Seperti yang dilansir dalam aboutkidshealth.ca, kontraksi itu akan menyebabkan terjadi pembukaan pada servix sampai sekitar 10 cm.

Di tengah deraan rasa sakit inilah Ayah dapat membantu ibu dalam persalinan ini yaitu dengan:
1. Yakinkan pasangan dengan kata-kata penuh kasih kalau dia mampu melakukannya.
2. Berikan pujian padanya, bukan kritikan, agar lebih bersemangat.
3. Sebisa mungkin alihkan perhatiannya, agar tidak terfokus pada rasa sakit yang dirasakan.
4. Usap dahinya dengan kain yang basah untuk mengelap keringat yang keluar.
5. Beri dia pijatan, bila dia menginginkannya.
6. Dorong dia agar beristirahat diantara kontraksi, tentu saja bila dia mampu. Ini akan sedikit memulihkan tenaganya.
7. Beri semangat dia agar tidak melakukan dorongan sebelum diinstruksikan oleh petugas medis.

Selain itu, yang paling penting dari semuanya adalah buat pasangan anda nyaman dan berikan dukungan. Jangan lupa untuk memberikan ruang bagi petugas medis untuk melakukan tugasnya.

Handayani Rahayuningsih

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading