Sukses

Relationship

5 Tips Menghadapi Tekanan untuk Segera Menikah

Fimela.com, Jakarta Kita semua tahu dan mungkin juga merasakan tekanan pernikahan dimulai pada usia pertengahan 20-an dan mencapai puncaknya pada usia 30-an. Baik dari keluarga, kerabat, hingga teman mungkin akan mempertanyakan status hubunganmu. Pertanyaan kapan akan menikah menjadi suatu yang sudah biasa kamu dengarkan ketika berkumpul bersama keluarga atau teman.

Meskipun terkadang menjengkelkan, situasi ini cukup normal. Beberapa orang mungkin akan merasa baik-baik saja. Dan sementara yang lainnya mungkin merasa tertekan dengan pertanyaan tersebut. Nah, jika kamu merasa bahwa tekanan tersebut telah mengganggumu, beberapa hal ini mungkin dapat membantumu untuk menghadapi pertanyaan kapan akan menikah. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

1. Tanyakan Pada Diri Sendiri Apa yang Kamu Butuhkan

Pertama, tanyakan pada diri apakah kamu ingin menikah sekarang atau mengejar karier, mencari stabilitas keuangan, atau ingin belajar. Setelah kamu tahu apa yang kamu inginkan, maka itu mungkin membantumu mendapatkan ide tentang apa yang ingin kamu lakukan, alih-alih merasakan tekanan. Selama kamu tahu apa yang kamu inginkan, apa yang orang lain pikirkan akan tampak kurang penting bagimu.

2. Berpegang pada Keputusanmu

Apa pun yang kamu putuskan, tetap berpegang pada keputusanmu dan yakinlah tentang hal itu. Mengubah pikiran di bawah tekanan tidak akan membawamu ke mana-mana, tetapi kemauan yang kuat akan membawamu mencapai tujuan yang jelas. Ingatlah bahwa pernikahan tidak selalu membuatmu bahagia, justru akan banyak tantangan yang akan kamu hadapi bersama pasangan.

3. Komunikasikan Perasaanmu

Komunikasikan perasaanmu dengan teman dan keluarga, tetapi jangan terlalu defensif dalam prosesnya. Tetap tenang dan beri tahu mereka bahwa kamu menghargai perhatian mereka, tetapi kamu ingin fokus pada karier atau apa pun yang kamu pilih.

4. Jangan Menghindar

Jangan menghindari keluarga dan teman hanya karena kamu takut seseorang akan menanyakan pertanyaan tentang pernikahan kepadamu. Menghindarinya tidak akan membantu menyelesaikan masalah, tetapi mengomunikasikan kekhawatiranmu akan membantu.

5. Jangan Buru-buru Menikah

Jangan terburu-buru menikah karena kamu tidak tahan lagi dengan tekanan. Duduklah dan pikirkan apa yang kamu inginkan dari kehidupan karena pernikahan adalah komitmen kepada seseorang yang kamu cintai selama sisa hidupmu.

Well, ketika kamu dapat mengetahui apa tujuanmu untuk masa depan, kamu akan merasa lebih mudah menghadapinya tanpa adanya tekanan. 

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading