3 Hal Ini Bisa Bikin Hubunganmu dengan Sahabat Langgeng

Fathan Rangkuti diperbarui 19 Sep 2016, 17:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap fase dalam hidup memiliki 'bintang'-nya sendiri-sendiri. Seiring dengan berjalannya waktu, mereka yang mengisi hidup kita datang dan pergi silih berganti. Kadang karena suatu alasan yang buruk, kadang hanya masalah kepentingan saja, seperti misalnya; kamu dan sahabat masa SMA-mu kini mulai jauh karena kalian melanjutkan pendidikan di universitas yang berbeda. Atau semakin jarang bertemu dengan sahabatmu semasa kuliah karena setelah lulus, masing-masing menapaki karier di jalan yang berbeda.

Hal tersebut sangat lazim terjadi, mengingat semakin dewasa, setiap orang akan memiliki daftar prioritas yang semakin kompleks, dan kadang, berkumpul bersama teman-teman lama untuk sekadar mengobrol tak lagi menjadi yang nomor satu. Tapi, dengan zaman yang semakin canggih ini semestinya masalah 'jarang bertemu' bukan lagi alasan untuk membiarkan hubungan persahabatanmu merenggang.

Sering-sering bertukar foto random dengan sahabat bisa jadi pengobat untuk menjadi candaan sehari-hari yang sebelumnya kalian punya.

Mengobrol sesering mungkin meski hanya via telepon atau chat, untuk saling update kehidupan masing-masing agar kalian tetap merasa dekat.

Luangkan waktu untuk bertemu, sebab meski sering berkomunikasi via telepon atau chat, pertemuan tatap muka akan tetap paling menyenangkan.

Seperti halnya dengan menjalani hubungan LDR, menjaga hubungan dengan sahabat yang tinggal jauh darimu juga butuh effort. Sebagai sahabat, pastikan kamu hadir untuknya ketika ia butuh, entah di waktu-waktu baik ataupun buruk, secara langsung maupun hanya via telepon genggam.