Wisata Tak Terlupakan, River and Ocean Experience di Pulau Dewata, Bali

Fimela diperbarui 10 Mei 2013, 09:59 WIB
2 dari 5 halaman

Next



Siapa yang belum pernah ke Bali? Buat yang sudah sering, nggak ada salahnya kamu plan trip yang berbeda. Yaitu merasakan a whole different experience, river and ocean at Four Seasons Resorts Bali.


Kenapa disebut River and Ocean experience? Karena menikmati keindahan Four Seasons Resorts Bali nggak akan sempurna tanpa mengunjungi kedua tempat yang berbeda ini, begitu menurut PR Manager Four Seasons Resort, Prhativi Dyah yang menyambut saya dengan senyuman manis khas perempuan Bali. Trip pertama adalah merasakan ketenangan ala sungai di Four Seasons Sayan, Ubud. Tersembunyi di kehijauan di tepi Sungai Ayung, resort yang baru saja selesai direnovasi ini menjanjikan ketenangan jiwa.

3 dari 5 halaman

Next

Tampilan dari FS Sayan adalah chic dan moderen tapi tetap dengan kekentalan khas arsitektur, tradisi dan kultur Bali. Memasuki resort ini, kita akan melalui jembatan yang seakan memisahkan kita dengan hiruk pikuk dunia luar, dan disambut oleh kolam lotus dan area meditasi yang menenangkan jiwa. Kemudian masuk ke vila cantik, yang tersembunyi di antara kehijauan pohon dan gemercik Sungai Ayung. Yang saya rasakan saat memasuki vila yang luas dan dilengkapi kolam renang pribadi ini; "I'd never go out from this place, ever!"

Pertama kali beroperasi pada tahun 1998, Four Seasons Resort Sayan menawarkan berbagai 'petualangan' yang bervariasi. Dari yoga. trekking mengitari pedesaan sekitar Sayan, bersepeda, sampai belajar tari Bali, semuanya dibuat sedemikian rupa, agar para tamu selain berlibur, sekaligus bisa menghargai alam dan menikmati Bali seutuhnya. Hanya sempat semalam di sini, esoknya giliran Four Seasons Resort Jimbaran yang jadi tujuan saya. Sun, sea and sand, here I come!

4 dari 5 halaman

Next


Terletak di pelukan teluk Jimbaran, aura yang terasa saat memasuki FS Jimbaran adalah fun dan keceriaan khas pantai. Vila-vila di sini tidak terlalu luas jika dibandingkan dengan Sayan, tapi tetap nyaman dan lebih terasa 'nyawa' Balinya. Sama seperti Sayan, vila Jimbaran juga dilengkapi kolam renang pribadi tapi kali ini dengan pemandangan pantai dan laut dengan jutaan warna biru.

Di Jimbaran, saya juga berkenalan dengan Sundara, restoran pinggir pantai baru kebanggaan Four Seasons Resorts, yang direncanakan jadi salah satu tempat tujuan untuk menikmati malam di Bali. Sundara, yang dalam bahasa Sansekerta artinya cantik, menawarkan servis bintang lima dengan ambience khas pantai yang 'chilaxed' serta pemandangan yang sesuai dengan namanya.

5 dari 5 halaman

Next

Di Sundara yang baru mulai beroperasi sejak awal Februari 2013 lalu, kita bisa menikmati deretan menu yang eclectic dan internasional dengan pelayanan yang ramah dan tak tercela. Pengen sekedar minum-minum sambil menikmati sunset? Silahkan ke Infinity Edge, kolam renang panjang yang menghadap ke laut sambil mengenakan bathing suit nan trendy, menyisip cocktail dan makanan ringan.

Di malam hari, deretan menu yang inovatif sajian Chef Greg Bunt beserta tim akan membuat kita terbuai dengan pilihan steak dan seafood segar yang dimasak dengan cita rasa tinggi. Pilihan wine dan cocktailnya pun banyak variasinya, dengan panduan sommelier handal, dijamin bisa memuaskan semua tamu yang datang. Betah rasanya menikmati cocktail/wine pilihan sambil memandang bulan purnama di atas laut yang bersinar cantik. Stunning!

Esoknya, saya sempatkan untuk menikmati The Spa kebanggaan Fours Seasons Resort Jimbaran. Treatment yang ditawarkan adalah Biorhythm Restoring Waters, yang bisa mengembalikan ritme natural tubuh serta membuat tubuh jadi kembali rileks. Selesai treatment, tubuh saya jadi wangi dan stres pun hilang!

Menjelang selesai liburan, yang selalu ada di otak saya adalah: "I want more!" Mau liburan seberapa lama pun memang nggak pernah cukup, Fimelova! Apalagi kalau kamu menikmati liburan di tempat seistimewa Four Seasons Resorts Bali, dijamin nggak pengen pulang!

Dream it - see it - experience it! Pengen menikmati langsung enaknya liburan di Four Seasons Resorts Bali? Bisa banget! Tunggu pengumuman lebih lanjut dari kami, Fimelova!

 

image: Four Seasons Resorts Bali, dok. pribadi.