Cara Cepat Cek Pengumuman SBMPTN 2021

Vinsensia Dianawanti diperbarui 14 Jun 2021, 11:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengungkapkan bahwa pengumuman hasil seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri atau pengumuman SBMPTN 2021 akan disampaikan pada Senin (14/6/2021) pukul 15.00 WIB.

Ketua LTMPT Mohammad Nasih mengharapkan apapun hasil yang diterima nanti dapat menjadi motivasi siswa untuk menjadi individu yang lebih baik.

Pengumuman SBMPTN 2021 sendiri dapat dilihat di sejumlah situs resmi LTMPT atau situs cerminnya. Seperti ltmpt.ac.id di hari dan jam yang telah ditentukan. Kamupun bisa mengakses sbmptn.ltmpt.ac.id dan 12 link mirror dari LTMPT.

Pastikan kamu telah login dengan benar dan masukkan nomor pendaftaran SBMPTN 2021. Masukkan tanggal lahir dan klik "Lihat Hasil".

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Lakukan daftar ulang

Ilustrasi ujian. Sumber foto: unsplash.com/Ben Mullins.

Jika kamu dinyatakan lulus, nama kamu akan tertera dengan PTN dan Program Studi yang dituju. Jangan lupa untuk cek syarat pendaftaran ulang di situs resmi masing-masing PTN.

Pada pelaksanaan SBMPTN 2021, terjadi peningkatan tingkat kehadiran peserta Ujian Tulis Berbasi Komputer atau UTBK jika dibandingkan dengan tahun lalu. Hal ini terjadi karena adanya kebijakan bahwa peserta yang sudah diterima di PTN melalui jalur SNMPTN tidak diperbolehkan mengikuti UTBK.

 

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#Elevate Women