Resep Sup Ayam dan Sayuran

Endah Wijayanti diperbarui 11 Agu 2022, 22:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Daging ayam bisa diolah jadi sajian sup yang enak dan bergizi. Berikut ini resep sup ayam dan sayuran yang bisa dibuat dengan bumbu sederhana. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 5 potong ceker ayam, cuci bersih
  • 2 buah wortel, kupas dan potong
  • 2 buah kentang, kupas dan potong
  • 2 buah brokoli, petik kuntumnya
  • 2 batang daun bawang, rajang
  • 1 batang daun seledri, rajang
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1,5 liter air

Bumbu Halus

  • 6 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • 1 butir kemiri
  • 1/2 ruas jahe

 

 

2 dari 2 halaman

Cara Membuat

Resep Sayur Sop Ayam Kuah Bening./Copyright shutterstock.com/g/IkaRahma

1. Tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan.

2. Didihkan air. Masukkan ceker, dan masak hingga setengah empuk.

3. Masukkan bumbu halus yang sudah ditumis.

4. Masukkan wortel, kentang, dan brokoli ke rebusan.

5. Tambahkan garam, lada, dan kaldu bubuk. Aduk rata. Masak hingga sayur dan ceker empuk.

6. Masukkan daun bawang dan seledri. Aduk sebentar. Matikan kompor.

7. Angkat dan sajikan.

Bagaimana? Resep sup ayam dan sayuran ini cukup mudah, bukan? Selamat mencoba dan semoga suka!

 

#WomenforWomen