Resep Jamur Krispi Tanpa Telur

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 05 Sep 2022, 09:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Jamur krispi bisa menjadi camilan yang cocok dinikmati bersama keluarga. hidangan ini juga cocok untuk suguhan saat lebaran. Nah, untuk membuat jamur krispi pun sebenarnya tidak sulit, lho Sahabat Fimela. Hanya menggunakan tepung kering dan tanpa telur pun kamu sudah bisa membuat jamur krispi. Nah, jika tertarik untuk membuatnya, berikut resep yang dapat dicoba.

Bhan:

  • ½ kg jamur tiram
  • Tepung bumbu serbaguna secukupnya
  • 2 sdm tepung beras
2 dari 2 halaman

Cara Membuat:

Ilustrasi cara membuat jamur krispi/copyrightshutterstock/Anjarsari laofiati putri
  1. Suwir jamur tiram jika ukurannya besar.
  2. Cuci bersih kemudian peras hingga benar-benar kering.
  3. Campur tepung beras dengan tepung bumbu serbaguna.
  4. Taburi jamur dengan tepung, pastikan seluruh baguan jamur terbalur dengan tepung.
  5. Goreng jamur dengan minyak panas, goreng hingga berwarna kuning kecokelatan.
  6. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
  7. Jamur krispi siap disajikan.

Selamat mencoba dan semoga suka!

#WomenforWomen