5 Resep Kue Kering yang Cocok untuk Teman Santai Sehari-Hari

Mimi Rohmitriasih diperbarui 06 Sep 2023, 11:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Kue kering sebenarnya tak hanya bisa disajikan saat Hari Raya saja. Kue kering bisa dijadikan camilan harian yang siap memanjakan lidah. Kue ini juga bisa menemani aktivitas santai kamu serta keluarga. Bahkan, beberapa kue kering bisa dijadikan camilan asik untuk teman nonton bola. 

Kali ini Fimela memiliki beberapa resep kue kering enak. Kue kering ini cocok sebagai teman santai sehari-hari. Disajikan bersama teh atau kopi panas, kelezatan kue kering ini akan semakin menggugah selera. Apa saja kue kering tersebut? Yuk, simak resepnya.

2 dari 6 halaman

Resep Kue Sus Kering Keju

ilustrasi sus kering keju/copyright by Chairunnisa Chairunnisa (Shutterstock)

Bahan

  • 250 ml air
  • 100 gr margarin
  • 125 gr tepung terigu
  • 3 butir telur
  • 75 gr keju cheddar parut
  • 1 sdt baking powder
  • 2 sdm parsley kering (optional)

Cara Membuat

  1. Rebus air dengan margarin hingga mendidih, matikan api.
  2. Tambahkan tepung yang sudah diayak sebelumnya. Nyalakan api kecil. Aduk hingga kalis. Matikan api.
  3. Masukkan telu satu per satu sambail dimixer sampai rata lalu tambahkan baking powder, keju parut, dan parsley. Aduk rata.
  4. Masukkan adonan ke dalam piping bag yang sudah diberi spuit.
  5. Semprotkan pada loyang yang sudah dialasi dengan baking paper atau diolesi margarin.
  6. Panggang selama 20 menit pertama dengan suhu 200 derajat celcius (jangan buka oven). Lalu turunkan suhu ke suhu 130 derajat celcius selama 40 menit.
  7. Jika sudah matang, keluarga dan biarkan dingin.
  8. Kue sus kering keju siap disajikan.
3 dari 6 halaman

Resep Kue Kering Brownies Mini

ilustrasi kue kering brownies/warissara/Shutterstock

Bahan

  • 250 gram gula halus
  • 200 gram tepung terigu
  • 250 ml minyak goreng
  • 20 gram coklat bubuk
  • 4 butir telur ayam
  • 1 sendok teh sp
  • 1 sendok teh pasta coklat
  • 1 sdt vanili bubuk/cair
  • topping almond slice/kacang secukupnya

Cara Membuat

  1. Campurkan telur, gula halus dan SP. Mixer hingga mengembang putih.
  2. Campurkan tepung terigu dan coklat bubuk, ayak dan sisihkan.
  3. Masukkan tepung ke dalam adonan telur sedikit dei sedikit sambil diaduk rata. Masukkan vanili dan pasta coklat, aduk rata.
  4. Tuang minyak, aduk rata. Tuang adonan ke dalam plastik segitiga.
  5. Siapkan cup-cup kertas kecil untuk kue kering, semprotkan adonan ke dalamnya separuh saja karena nanti akan mengembang. Beri topping secukupnya.
  6. Panaskan oven selama 10-15 menit. Panggang brownies selama 30 menit dengan suhu 140 derajat Celcius atau sesuaikan dengan oven masing-masing.
  7. Jika sudah matang, keluarkan dan biarkan dingin.
4 dari 6 halaman

Resep Choco Chips

ilustrasi kue chocochip/copyright by Anggi Paramita (Shutterstock)

Bahan

  • 1 kg tepung terigu, diayak
  • 500 gram gula halus
  • 750 gram mentega
  • 4 butir kuning telur
  • 60 gram cokelat bubuk
  • 40 gram susu cokelat bubuk
  • 40 gram susu putih bubuk
  • 1/2 sdt vanili
  • tepung maizena secukupnya
  • dark cooking chocolate secukupnya, dipotong halus
  • choco chips secukupnya

Cara Membuat

  1. Campur telur, gula, dan mentega. Kocok dengan mixer selama sekitar 15 menit.
  2. Tambahkan vanili, tepung maizena, cokelat bubuk, susu cokelat, dan susu putih ke adonan sambil dikocok dengan mixer berkecepatan rendah.
  3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke adonan sambil diaduk dan daicampur dengan spatula.
  4. Tambahkan cokelat batang yang sudah dipotong halus ke adonan. Aduk rata.
  5. Siapkan loyang yang sudah diolesi margarin dan tepung terigu tipis-tipis.
  6. Cetak dan tata adonan di atas loyang. Taburi dengan choco chips.
  7. Panggang kue di oven selama sekitar 30 menit hingga matang.
  8. Setelah kue dingin, simpan di dalam stoples kedap udara.
5 dari 6 halaman

Resep Kue Garpu Keju

Ilustrasi kue siput atau kue garpu./Copyright shutterstock.com

Bahan

  • 250 gram tepung terigu
  • 50 gram tepung tapioka
  • 50 gram keju parut
  • 65 ml santan kelapa kental
  • 50 ml margarin cair
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 3/4 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

Cara Membuat

  1. Siapkan wadah. Masukkan tepung, gula, garam, lada, kaldu, telur, keju, santan, dan margarin. Uleni adonan sampai mudah dibentuk.
  2. Ambil adonan secukupnya, pipihkan lalu bentuk dengan cetakan kue garpu atau bantuan garpu. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.
  3. Panaskan minyak dengan api sedang. Goreng kue garpu sampai kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
6 dari 6 halaman

Resep Kue Telur Gabus

Ilustrasi telur gabus./Copyright shutterstock.com/id/g/alwidyadara

Bahan

  • 12 sdm tepung tapioka
  • 3 sdm margarin
  • 1 butir telur
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • garam secukupnya

Cara Membuat

  1. Kocok telur, garam dan kaldu bubuk hingga tercampur rata.
  2. Masukkan tepung tapioka dan margarin, aduk rata. Uleni cukup hingga tercampur rata saja.
  3. Siapkan minyak cukup banyak di wajan. Ambil sejumput adonan, pelintir di telapak tangan dan masukkan ke dalam minyak dingin hingga penuh.
  4. Nyalakan api, goreng telur gabus hingga mengembang dan matang. Angkat dan tiriskan.
  5. Jika masih ada sisa adonan, matikan api. Tunggu hingga suhu minyak turun dulu.
  6. Pelintir hingga habis dan masukkan ke dalam minyak dingin.
  7. Ini adalah cara agar telur gabus tidak meletus saat digoreng.
  8. Nyalakan lagi api dan lakukan seperti sebelumnya.
  9. Jika sudah selesai, tiriskan dan telur gabus asin tanpa keju siap dinikmati. Simpan di dalam stoples agar awet.

Itulah sekian kue kering enak yang cocok untuk menu sehari-hari. Yuk, buat camilan enak sendiri di rumah. Selain lebih sehat, kue kering buatan sendiri di rumah juga lebih hemat dan tahan lama. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen