Resep Ayam Pesmol

Febi Anindya Kirana diperbarui 02 Mar 2023, 14:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Bumbu pesmol biasanya digunakan untuk memasak ikan, tapi sebenarnya kita bisa mengolah ayam dengan bumbu pesmol. Jika bosan dengan olahan ayam yang itu-itu saja, yuk coba buat ayam pesmol yang enak dan beda dari biasanya. Catat resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 1 kg ayam
  • 1 buah tomat merah
  • 1 buah mentimun
  • 10 buah cabai rawit utuh
  • 1 ikat kemangi
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 cm jahe
  • 1 sdm perasan jeruk nipis/lemon
  • Air secukupnya

Bumbu ungkep:

  • 2 siung bawang putih
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdt garam

Bumbu halus:

  • 10 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri (sangrai)
  • 2 cm kunyit
  • Garam dan gula secukupnya
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara membuat:

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/Jarvna
  1. Potong-potong ayam, cuci bersih lalu lumuri dengan jeruk nipis, diamkan selama 20 menit. Bilas bersih.
  2. Haluskan bawang putih, kunyit dan garam, masukkan ayam dan serai. Tuang air secukupnya, ungkep ayam selama 20 menit.
  3. Potong korek api mentimun, buang isinya. Potong-potong dadu buah tomat. 
  4. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk dan cabai utuh, aduk rata hingga matang.
  5. Masukkan ayam ungkep dan air secukupnya, masak hingga mendidih.
  6. Masukkan mentimun, tomat dan daun kemangi, aduk rata. Masukkan garam, gula, air perasan jeruk lemon dan kaldu bubuk, aduk rata.
  7. Tes rasa, jika sudah pas dan ayam empuk, angkat.

Nikmati ayam pesmol dengan nasi hangat. Silakan dicoba di rumah.

#Breaking Boundaries