Resep Udang Goreng Tepung Sederhana

Mimi Rohmitriasih diperbarui 11 Okt 2023, 10:41 WIB

Fimela.com, Jakarta Udang menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah jadi berbagai masakan lezat. Salah satu sajian terbaik dari udang ada udang goreng. Meski dibumbui secara sederhana, udang goreng ini bisa memanjakan lidah kita kapan saja. Buat Sahabat Fimela yang suka dengan udang goreng, coba yuk resepnya di bawah ini.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Bahan

Jika kamu ingin mengolah udang, kamu harus perhatikan beberapa hal seperti ukuran dan kesegarannya (Foto: Unsplash.com/Daniel Klein)
  • 250 gram udang kupas
  • 3 sdm tepung bumbu serbaguna
  • 1 sdm tepung tapioka
  • Air, secukupnya
  • Minyak goreng, secukupnya
3 dari 3 halaman

Cara Membuat

Ilustrasi perempuan di dapur memasak /copyrightshutterstock/takayuki
  1. Siapkan udang yang telah dikupas bersih. Cuci dan tiriskan. 
  2. Buat adonan tepung. Campur tepung bumbu serbaguna dengan tepung tapioka, beri air sedikit demi sedikit hingga tepung mencair dengan kekentalan sesuai selera. 
  3. Masukkan udang ke dalam adonan tepung, aduk rata. 
  4. Panaskan minyak, goreng satu persatu udang yang telah berbalut tepung. 
  5. Sesekali balik agar udang matang merata. 
  6. Angkat udang goreng, tiriskan dan sajikan. 

Resep yang sangat mudah bukan? Untuk dapatkan cita rasa yang makin nikmat, sajikan bersama lalapan, saus sambal dan saus mayonaise. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencobanya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.