Sukses

Beauty

Apa Itu Iddah?

Ladies, menurut islam, habisnya ikatan hubungan suami istri terjadi ketika thalak sudah dijatuhkan atau disaat salah satu dari keduanya meninggal dunia. Ketika dinyatakan berakhir, istri diwajibkan untuk melalui masa iddah.

Seperti dikutip dari purematrimony.com, secara harfiah, iddah berarti menghitung. Menurut islam, iddah berarti masa menunggu yang harus dilalui seorang wanita setelah bercerai atau ditinggal suaminya meninggal. Saat melalui iddah, istri diharamkan untuk keluar rumah maupun menikah lagi. Ada beberapa hikmah melakukan iddah.

Iddah ditujukan untuk mengetahui apakah ada tanda-tanda wanita tersebut hamil dari pernikahan yang sebelumnya, sehingga apabila dia hamil dikemudian hari akan jelas siapa bapak dari bayi tersebut.

Iddah juga dimaksudkan untuk memberi waktu suami yang telah mencerai istrinya untuk rujuk apabila dia telah menyesal, terutama untuk thalak raj’i.

Selain itu, islam mewajibkan iddah adalah untuk menghormati ikatan pernikahannya yang lalu, dan bagi iddah untuk kematian suami, tujuannya adalah agar istri menunjukkan kesedihan dan penghormatannya kepada suaminya yang telah meninggal.

Masa iddah dibedakan menjadi empat, antara lain iddah masa kehamilan, iddah masa perceraian (iddah muthalaqah), iddah wanita yang tidak haidh, dan iddah istri yang ditinggal suami karena meninggal. Lamanya waktu dan ketentuan iddah dibedakan sesuai dengan jenis iddah yang dilalui.

Nah, ladies, itulah info singkat mengenai iddah, semoga bermanfaat!

Asizah

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading